Pencuri Spesialis Sadel Motor Ditangkap Polisi
Tribratanews.sulteng.polri.go.id - Kepolisian Resor Palu menangkap pelaku pencurian dengan pemberatan (Curat) berinsial HL (44). HL Merupakan spesialis pencuri barang-barang yang disimpan di sadel motor. Selama beraksi, ia sudah mencuri di 14 Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Palu.
Ia ditangkap polisi berdasarkan laporan masyarakat terkait maraknya kasus pencurian barang-barang yang disimpan dibawah sadel motor. Menurut pengakuan HL ia sering melancarkan aksinya di kampus-kampus dan di lapangan Vatulemo Palu.
Mendengar adanya informasi itu, Polisi pun langsung melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap pelaku di Jalan Watudea, Kelurahan Tipo, Kecamatan Ulujadi, Rabu 28 Agustus 2019. Dari tangan pelaku, polisi menyita satu unit telepon genggam, satu buah dompet berisikan ATM, SIM dan STNK, satu pasang anting-anting dan dua buah cincin.
“Kasus ini masih kami dalami, diduga masih ada pelaku lainnya yang masih berkelarian. Untuk itu kami mengharapkan jika ada informasi tentang tindak pidana pencuria atau keberadaan pelaku bisa menghubungi polisi setempat,”kata KBO Reskrim, Ipda Rislan.
Rislan menambahkan, pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan (Curat) dengan ancaman pidana pidana penjara paling lama 7 tahun.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar