Polsek Galang Grebek Tempat Produksi Miras Cap Tikus di Kelondom, Puluhan Batang Pipa Penyulingan Berhasil Diamankan
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polsek Galang Polres Tolitoli menggerebek tempat pembuatan minuman keras (miras) lokal jenis cap tikus yang berada di Dusun Kelondom Desa Lakatan dan di Desa Malangga Kecamatan Galang Kabupaten Tolitoli, Senin (23/9/2019).
Penggerebekan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Galang Iptu Rijal SH bersama Waka Polsek Galang Ipda A Budi Atmodjo.
Keberadaan tempat penyulingan miras jenis cap tikus yang berada di dalam perkebunan ini terendus berdasarkan laporan dari masyarakat setempat.
Dalam operasi tersebut, petugas menemukan lima lokasi penyulingan di Dusun Kelondom dan satu lokasi di Desa Malangga.
Di lima lokasi di Dusun Kelondom barang bukti yang diamankan adalah 23 batang pipa stainless untuk penyulingan cap tikus, 37 liter cap tikus dan 6 buah drum, sedangkan barang bukti di satu lokasi Desa Malangga 20 liter cap tikus dan 4 batang pipa stainless.
Kini semua barang bukti diamankan di Polsek Galang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar