Kapolda Sulteng Buka Taklimat Akhir Wasrik Tahap I Tahun 2018
Tribratanewspoldasulteng.com – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah, Brigjen Pol Drs Ermi Widyatno, MM menghadiri sekaligus menutup kegiatan Wasrik dalam acara Taklimat Akhir Wasrik rutin Itwasda Polda Sulteng Tahap I TA 2018, Aspek Perencanaan dan Pengorganisasian, senin (07/05/2018) pagi, diaula Torabelo.
Turut hadir dalam acara tersebut yakni Wakapolda Sulteng, Kombes Pol Drs Mohamad Aris Purnomo, Irwasda Polda Sulteng, Kombes Pol Aries Syarief Hidayat, serta para Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng lainnya. Selain itu juga dihadiri oleh para Kapolres jajaran dan tim wasrik Itwasda Polda Sulteng.
Dari hasil Pengawasan Dan Pemeriksaan (Wasrik) pada satuan kerja dan satuan wilayah dijajaran Polda Sulteng, masih ditemukan kelemahan baik dari segi administrasi maupun prosedur lainnya, dengan jumlah temuan sebanyak 175 temuan yang bertitik berat pada perencanaan dan pengorganisasian Tahun 2018.
“Kami yakin tim Wasrik Itwasda Polda Sulteng telah berupaya untuk memberikan masukan, maupun solusi terhadap setiap kekurangan yang didapat dan dijadikan pedoman dalam pelaksanaan tugas, agar hal yang sama tidak terulang pada waktu yang akan datang,” ujar Kapolda Sulteng dalam kata sambutannya.
Kapolda Sulteng juga mengharapkan kepada segenap jajaran Polda Sulteng dapat menjadikan temuan tersebut sebagai acuan dan dorongan semangat untuk berbuat lebih baik dan lebih profesional lagi serta dapat meningkatkan kinerja Polri baik administrasi maupun dilapangan sebagai wujud nyata pelaksanaan tugas pengabdian kepada bangsa dan Negara di masa yang akan datang.
“Segera perbaiki temuan yang telah disampaikan oleh tim Wasrik sesuai dengan tenggang waktu yang ditentukan,” tegas Kapolda Sulteng.
Kapolda Sulteng juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta objek Wasrik yang kooperatif, sehingga kegiatan Wasrik yang dilakukan oleh tim dari Itwasda Polda Sulteng dapat terlaksana sesuai dengan rencana dan berjalan dengan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar