Jadi Narasumber di TVRI, Kapolres Parimo, Ketua KPU dan Ketua Panwaslu fokus wujudkan Pilkada damai
Tribratanewspoldasulteng.com - Bid Humas Polda Sulteng dalam hal ini Subsatgas Manajeman Media Satgas Nusantara Polda Sulteng menggelar Talk show di TVRI Sulteng pada hari Rabu tanggal 16 Mei 2018, pukul 17.00 wita.
Dalam talk show kali ini menghadirkan Narasumber yaitu Kapolres Parigi Moutong AKBP SIRAJUDDIN RAMLY, SH bersama dengan Ketua KPU Parigi Moutong AMELIA IDRIS, SE, M.Ap dan Ketua Panwaslu Parigi Moutong MUCHLIS ASWAD, S.Pd.
Beberapa pertanyaan diajukan oleh presenter TVRI kepada masing masing narasumber yang kesemuanya dijawab dengan baik sehingga mendapat apresiasi dari pemirsa TVRI yang menyaksikan siaran tersebut.
Dalam diskusi interaktif, Masyarakat sangat antusias bertanya atau sekedar memberikan saran melalui sambungan telefon kepada masing-masing narasumber dan Masyarakat merasa puas mendengar jawaban dari para narasumber.
Intinya yaitu Kapolres Parigi Moutong bersama Ketua KPU Parigi Moutong dan Panwaslu Parigi Moutong tetap fokus dalam mewujudkan Pilkada Parigi Moutong 2018 yang aman dan damai tanpa Hoax, isu sara, ujaran kebencian, fitnah dan radikalisme.
Kapolres Parimo sekali lagi menekankan bahwa “Pilkada merupakan pesta demokrasi sehingga kita harus menjalani dengan suka cita, kekeluargaan dan silaturahmi tanpa saling benci dan fitnah atau saling menyebar Hoax”. Ujar Perwira yang berpangkat dua melati di pundaknya ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar