Akan Segera Berakhir, Personil Di Lapangan Tetap Semangat Jalankan Tugas
Tribratanewspoldasulteng.com – Kegiatan Operasi Patuh Tinombala 2018 yang di laksanakan di wilayah Kabupaten Poso akan segera berakhir, akan tetapi personil yang melaksanakan kegitan tersebut di lapangan tidak pernah lelah karena ini untuk kepentingan semuanya dalam hal tata cara berlalu lintas dengan tujuan sehingga bisa menekan kecelakaan yang bisa terjadi kapanpun itu. Rabu (09/05/2018).
Hal ini di buktikan oleh para personil yang ada di lapangan tetap semangat dalam melaksanakan tugasnya.
Kegiatan Razia itu bertempat di Depan Padang raya jalan P. Kalimantan Kelurahan Gebang Rejo Kecamatan Poso Kota Kabupaten Poso.
Kasat Lantas Polres Poso Iptu Arsyad Ma’aling mengatakan jangan nantinya ketika sudah berakhir Operasi ini masyarakat sudah melupakan tata tertib berlalu lintas di jalanan.
Tambahnya, di awali dari pelanggaran maka di situlah akan terjadi kecelakaan lalu lintas, untuk itu di harapkan atas kerjasama dari kita semuanya.
“Kita selalu berusaha untuk memberikan pelayanan secara optimal kepada para pengguna jalan, kami pun berusaha semoga nantinya dalam kegiatan ini kita bisa menekan angka kecelakaan di bandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya”. Tutup kasat Lantas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar