Minggu, 25 Agustus 2019

Polisi Grebek Rumah Yang Dijadikan Lokasi Perjudian Di Kelurahan Bailo Kecamatan Ampana Kota



Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Terduga pelaku judi Kiu Kiu diamankan Tim Opsnal Polsek Ampana Kota bersama personil dari Satuan Sabhara Kepolisian Resor Tojo Una Una di dusun Matancami Kelurahan Bailo Kecamatan Ampana Kota, Sabtu (24/8).
Kasat Sabhara Polres Touna Iptu Kukuh Edy Purwanto, S.H di Polres Touna menjelaskan kronologi atas penangkapan terduga pelaku berdasarkan tindak lanjut dari pengaduan masyarakat tentang adanya kegiatan judi kiu kiu di rumah NS.
Tanpa waktu lama tim gabungan langsung bergerak cepat dan melakukan penyelidikan lokasi rumah yang diduga sebagai tempat kegiatan judi.
Saat mendekati rumah NS, ucap Iptu Kukuh, tim sempat melihat ada warga yang melompat dari jendela dan kabur sehingga petugas melakukan pengejaran terhadap warga tersebut dan mendobrak masuk ke dalam rumah.
“Saat digeledah, ditemukan di dalam rumah tersebut RM (41) warga kelurahan Bailo kecamatan Ampana Kota beserta uang tunai dan tumpukan kartu domino yang diduga keras adalah hasil kegiatan perjudian,” kata Iptu Kukuh.
RM yang berprofesi sebagai petani itu pun digiring ke Mapolsek Ampana Kota untuk proses penyidikan lebih lanjut bersama barang bukti berupa 1 unit sepeda motor Honda revo warna hitam, 1 unit sepeda motor Yamaha mio, 1 Pack Kartu domino, 1 Pack Kartu Joker dan uang tunai sebesar satu juta seratus tiga puluh ribu rupiah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar