Jumat, 23 Agustus 2019

Antisipasi Pergerakan DPO Terorisme, Satgas Preventif Gencarkan Patroli Sambang



Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah kabupaten Poso, berbagai upaya terus dilakukan pihak kepolisan, mulai dari soft approach, sambang, penegakan hukum serta upaya mengantisipasi pergerakan para DPO Kasus Terorisme masih berkeliaran di wilayah Kabupaten Sigi, Kabupaten Parigi Mautong dan Kabupaten Poso.
Seperti kali ini, Kamis(23/08/19), Satgas Preventif Sat Sabhara Polres Poso yang tergabung dalam Operasi Tinombala III melakukan Patroli dan sambang yang rutin di lakukan di wilayah Kabupaten Poso.
Kegiatan tersebut bertujuan mengantisipasi pergerakan serta mempersempit ruang gerak para DPO kasus terorisme pimpinan Ali Kalora.
Hal tersebut juga untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masayarakat khusunya yang berada di wilayah Operasi.
Di samping itu, Satgas Preventif Sat Sabhara Polres Poso yang pimpin BRIPKA Arwin tersebut juga memberikan himbauan kepada masyarakat apabila mendengar atau melihat keberadaan para DPO segera melapor kepada aparat keamanan baik Polri baik TNI.
Kapolres Poso AKBP Bogiek Sugiyarto, S,H, S.I.K, M.H sebagai Kasatgas Preventif Ops Tinombala di tempat terpisah mengatakan kegiatan tersebut akan terus di lakukan untuk mengantisipasi dan mempersempit ruang gerak para DPO sehingga situasi di wilayah Kabupaten Poso akan semakin aman dan Kondusif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar