Jumat, 03 Mei 2019

Personil Polres Buol Kawal Dan Amankan Pergeseran Kotak Suara Dari PPK Ke KPU



Tribratanews.sulteng.polri.go.id – KBO Samapta Polres Buol Ipda Abd Radzak pimpin pengawalan dan pengamanan pergeseran kotak suara Pemilu 2019 dari PPK Kecamatan Paleleh ke KPU Kabupaten Buol, Senin (29/04/19).

Dengan mengunakan kendaraan Truck sebanyak 196 (Seratus Sembilan puluh enam ) kotak suara tiba pada Selasa dinihari (30/04/19) sekitar pukul 01.00 wita digudang logistik KPU, selanjutnya sebanyak 185 (Seratus delapan puluh lima) kotak suara diturunkan digudang dan 11 (Sebelas) kotak suara dibawah ke Kantor KPU Buol untuk digunakan saat Pleno tingkat Kabupaten.
Dalam pergeseran kotak suara PPK Kecamatan Paleleh ini turut serta Panwas Kecamatan Paleleh Rusdi R. Ismail yang mengawal bersama Personil Polres Buol yang telah mengawal dan menjaga kotak suara selama 15 (Lima belas) hari sejak kotak suara di geser dari KPU Buol ke PPK Kecamatan Paleleh selanjutnya ke PPS dan masing-masing TPS yang ada diwilayah Kecamatan Paleleh.
Kotak suara Pemilu 2019 sebanyak 196 (Seratus Sembilan puluh enam) dalam keadaan baik dan lengkap, selanjutnya diamankan digudang KPU serta Kantor KPU dengan pengamanan dari Personil Polres Buol.
Sebelumnya kotak suara dari PPK Kecamatan Paleleh Barat, Tiloan, Bokat, Bunobogu, Bukal, Karamat telah tiba di KPU Kabupaten Buol dalam keadaan Aman, baik dan lengkap, adapun kotak suara yang masih berada di PPK yakni Kecamatan Biau, Gadung, Momunu serta Lakea.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar