Personil Polres Banggai Bangunkan Warga Sahur
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Selama bulan Ramadhan, personil Jajaran Polres Banggai melakukan sahur keliling membangunkan masyarakat yang akan sahur dengan menggunakan megaphone dan shirene mobil, Selasa, (7/5).
Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh S.I.K, S.H., M.H mengatakan, sahur keliling membangunkan warga yang akan sahur merupakan inovasi polri dalam melayani masyarakat.
“Selain membangunkan warga untuk bersahur, kegiatan tersebut juga dalam rangka menjaga kamtibmas,” kata Perwira dua melati itu.
Selama bulan Ramadan ini, lanjut Kapolres, anggotanya akan melakukan patroli sahur, selain untuk mengantisipasi tindak kriminalitas, pihaknya juga dapat membangunkan warga yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Semua ini demi terciptanya pelayanan Polri kepada masyarakat yang lebih Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter), Sehingga warga merasa Polri selalu ada tengah – tengah mereka.
“Kami berharap, masyarakat merasa senang, dengan adanya kehadiran polisi ditengah – tengah mereka yang akan melaksanakan ibadah puasa,” harap AKBP Moch. Sholeh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar