Selasa, 06 Februari 2018


Polsek Ampana Tete Polres Touna Rutin Laksanakan Operasi K2YD


http://tribratanewspoldasulteng.blogspot.co.id - Dalam rangka menjaga dan memelihara situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Touna, Kepolisian Sektor Ampana Tete rutin melaksanakan Kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (K2YD), (06/02).
Operasi K2YD kali ini dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Desa Sabo Brigpol Azis Habibi bersama Bhabinkamtibmas Desa Borone Brigpol Reky Paat dan dibantu satu orang personil Reskrim Polsek Ampana Tete berhasil menyita miras jenis cap tikus sebanyak 36 kantong dari Lk. (H), umur 36 Tahun, Agama Islam, Pekerjaan Tani, Alamat Desa Sabo Kec. Ampana Tete.
“Giat ini rutin kami laksanakan setiap hari dalam rangka menciptkan rasa aman kepada masyarakat dan memelihara situasi Kamtibmas,” ucap Kapolsek Ampana Tete IPTU Triyanto.
“Pada hari Senin kemarin tanggal 05 februari 2018, kami juga berhasil menyita 5 kantong miras cap tikus dari Lk. (M), umur 35 Tahun, Pekerjaan Petani, Alamat Desa Borone, Kec. Ampana Tete,” tambah orang nomor 1 di Polsek Ampana Tete tersebut. 
“Selama pelaksanaan operasi K2YD di Polsek Ampana Tete, kami sudah berhasil mengamankan kurang lebih 4 karung miras cap tikus di Mapolsek Ampana Tete, sementara kepada para penjual  kami berikan himbauan dan pembinaan untuk tidak lagi menjual miras cap tikus,” tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar