Jumat, 09 Februari 2018

Hilangkan kejenuhan : Kapolres Morowali makan durian bersama seluruh personel BKO Ditsabhara Polda Sulteng



http://tribratanewspoldasulteng.blogspot.co.id - Pengamanan Pilkada Morowali tahun 2018 masih panjang. Polres Morowali dibackup dari personel BKO DIT Sabahara Polda Sulteng untuk amankan pesta demokrasi 5 tahun sekali dalam memilih Kepala Daerahnya tersebut.

Untuk menghilangkan kebosanan para personel BKO selama melaksanakan BKO di wilayah hukum Polres Morowali tersebut. Kapolres Morowali AKBP EDWARD INDHARMAWAN E.C.SIK.MH telah melaksanakan beberapa inovasi-inovasi positif untuk menghilangkan kejenuhan para personel BKO tersebut. Diantaranya telah melaksanakan acara hiburan seperti bernyanyi dan berjoget bersama, serta olahraga bersama.

Dan pada hari Kamis tanggal 8 Februari 2018 pukul 23.00 Wita. Dengan dipimpin langsung oleh Kapolres Morowali bersama Kabagops dan seluruh perwira yang terlibat Operasi Mantap Praja Kinambuka mendatangi tempat tinggal personel BKO tersebut. Bukan melakukan pemeriksaan mendadak tapi Kapolres Morowali membawa puluhan buah durian untuk dimakan bersama dengan personel BKO.

Dengan duduk bersila dilantai Kapolres Morowali bersama Kabagops dan seluruh perwira Polres Morowali menyatu dengan seluruh personel BKO dalam mencicipi buah yang dikenal dengan durinya yang tajam dan dengan aroma bau yang khas tersebut.

Diharapkan dengan kegiatan-kegiatan seperti ini keakraban antara pemimpin dan bawahan dapat terjaga dengan baik demi mewujudkan tujuan yang sama yaitu melindung, mengayomi dan melayani masyarakat dan menjamin keamanan dan ketertiban Pilkada di Morowali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar