Rabu, 07 Februari 2018

Diduga Gunakan Sabu, Seorang Security PT PAU Diamankan Polsek Batui



http://tribratanewspoldasulteng.blogspot.co.id – Polsek Batui mengamankan seorang Security PT Aitara yang bekerja sebagai Security PT PAU di Desa Uso, Kecamatan Batui,  karena kedapatan menggunakan narkoba jenis sabu saat bekerja, Sabtu (3/2/2018) sekira pukul 23.00 Wita.

Kapolres Banggai AKBP Heru Pramukarno SIK melalui Kapolsek Batui Iptu Candra SH menuturkan, security berinisial HM (26) warga Desa Dimpalon, Kecamatan Kintom ini tertangkap tangan menggunakan narkoba jenis sabu di dalam toilet oleh Leader Security PT Aikara.

“HM diamankan oleh Leader Security PT Aikara setelah tidak masuk piket. Dan setelah di cek di pos - pos HM tidak ada, ternyata HM telah ditemukan tertidur di dalam toilet office PT Rekin,” jelas Iptu Candra.

Ditangan HM, kata Kapolsek, juga diamankan barang bukti berupa,  1 paket kecil kristal bening diduga sabu, 1 buah plastik kecil bekas sabu, 3 buah sedotan pipet plastik , 1 buah kaca pireks, 3 buah macis gas dan 1 buah botol plastik tempat menyimpan sabu.
“Ditangan HM juga diamanakan 2 buah Hand Phone,” sebut Iptu Candra.

Iptu Candra menambahan, pelaku dan barang bukti kemudian digiring ke mapolsek Batui, guna melakukan koordinasi dengan pihak Sat Narkoba Polres Banggai untuk pengembangan dan proses  hukum lebih lanjut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar