Sabtu, 07 April 2018

Polres Parimo berduka, Jenazah Alm Bripda Arsana diterima Kapolres Parimo sekaligus penghormatan terakhir


Tribratanewspoldasulteng.com - Bendera setengah tiang berkibar di Polres Parimo, tandanya Polres Parimo sedang berduka, kehilangan salah satu Anggota terbaiknya.
Pada hari Kamis tanggal 5 April 2018, pukul 11.45 wita Kapolres Parimo AKBP SIRAJUDDIN RAMLY, SH bersama Waka Polres Parimo KOMPOL I KETUT TADIUS, SH, Kabag Ops Polres Parigi Moutong KOMPOL F. TARIGAN,  SH,  Kabag Sumda Polres Parimo AKP M. H DARWIS, S. Sos, Para Perwira Pejabat Utama Polres Parimo dan Anggota Polres Parimo menyambut dan menerima kedatangan iring iringan mobil pembawa jenazah Jenazah Alm. BRIPDA ARSANA Anggota Sat Reskrim Polres Parimo yang beragkatkan dari RS Bhayangkara Polda Sulteng menggunakan mobil Ambulance RS Bhayangkara Polda Sulteng dan dikawal oleh Patwat Sat Lantas Polres Parimo. 
Di halaman Mako Polres Parimo nampak Pasukan Polres Parigi Moutong berbaris dipimpin langsung oleh Kapolres Parimo untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Alm. BRIPDA ARSANA yang meninggal akibat kecelakaan lalulintas pada hari Kamis tanggal 5 April 2018, sekitar pukul 05.00 wita.
Kapolres Parimo mengatakan selanjutnya nantinya jenazah almarhum Bripda Arsana akan diserahkan kepada keluarganya di Tolai. “Kami atas nama Pimpinan dan Personil Polres Parimo turut berduka cita sedalam dalamnya atas meninggalnya Bripda Arsana, semoga Almarhum mendapat tempat yang layak di sisi Tuhan dan diampuni segala dosa-dosanya serta keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan,  amin. “ujar Kapolres Parimo. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar