Tidak Menggunakan Helm, Satlantas Polres Donggala Tilang Pengendara
Tribratanews.sulteng.polri.go.id - Donggala, Satlantas Polres Donggala dalam pelaksanaan pengaturan arus lalu lintas, menemukan dan langsung menilang pelanggar yang tidak menggunakan helm saat berkendara, (8/12/19).
Kasat Lantas Iptu Sonifati Zendrato, SH., mengatakan bahwa penegakan hukum tersebut terus dilakukan setiap harinya guna untuk meminimalisir angka pelanggaran di wilayah Kabupaten Donggala.
“Sabtu, minggu, kami tetap melaksanakan tugas sebagaimana biasanya dengan melakukan pengaturan arus lalu lintas, dan patroli di Tempat keramaian seperti tempat wisata, dan pusat perbelanjaan, dan apabila ada pengguna jalan yang melanggar secara kasat mata seperti tidak menggunakan helm, knalpot racing, dan kelengkapan kendaraan tidak sesuai standar, kami akan melakukan penilangan,” Ujar Kasat Lantas.
Kapolres Donggala AKBP Dadan Wahyudi, SH, SIK, M.Crim., mendukung atas tindakan yang dilakukan oleh Satlantas Polres Donggala guna untuk mewujudkan masyarakat Donggala tertib dalam berlalu lintas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar