Warga Kokobuka Ditemukan Meninggal Gantung Diri di Pohon Rambutan
Poldasulteng.com – Warga Dusun Kalaka, Desa Kokobuka, Kecamatan Tiloan dikejutkan dengan penemuan salah satu warga yang ditemukan tergantung di salah satu pohon rambutan dalam keadaan meninggal dunia, Selasa (19/03/19) sekitar pukul 16.00 wita.
Berawal dari laporan warga yang diterima Personil Piket Polsek Momunu bahwa telah ditemukan seorang warga dalam keadaan meninggal dunia diduga bunuh diri dengan gantung diri, setelah menerima laporan selanjutnya personil Polsek Momunu bersama Satuan Reskrim Polres Buol yang dipimpin langsung Kasat Reskrim Iptu Aji Riznaldi N, S.I.K bersama Kapolsek Momunu Iptu Fadli mendatangi tempat kejadian.
Sesampainya ditempat kejadian sekitar pukul 18.30 wita petugas mendapatkan korban ALS (24 Tahun) Warga Dusun Kalaka masih dalam keadaan tergantung dan sudah tidak bernyawa dengan kondisi leher korban terjerat pada seutas tali yang terikat pada salah satu cabang pohon rambutan yang berada di kebun milik warga yang merupakan tetangga korban yang letaknya tidak jauh dari rumah korban, kemudian petugas mengamankan TKP serta melakukan olah TKP.
Setelah dilakukan olah TKP selanjutnya korban dibawa ke rumah korban yang berada tidak jauh dari tempat kejadian, setelah itu Kasat Reskrim berkoordinasi dengan pihak keluarga korban untuk melakukan Visum di RSUD Buol namun pihak keluarga menolak untuk dilakukan Visum dan menerima atas meninggalnya korban yang diduga bunuh diri.
“Dari keterangan saksi yang diperoleh menerangkan bahwa sebelum korban ditemukan dalam keadaan gantung diri, sekitar pukul 13.00 wita keluarga mendatangi Kepala Dusun melaporkan bahwa korban menghilang sejak Senin (18/03/19) sekitar pukul 18.30 wita.” Terang Kasat Reskrim.
“Setelah menerima laporan dari keluarga selanjutnya kepala Dusun bersama warga melakukan pencarian hingga pada pukul 16.00 wita korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia gantung diri di pohon rambutan yang berada di kebun milik tetangga korban.” Tambah Kasat Reskrim.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar