Bhabinkamtibmas Himbau Warga Tidak Segan Berikan Informasi
Poldasulteng.com – Dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan damai di wilayah Kabupaten Poso, Polri selalu berupaya untuk memberikan kepercayaan kepada masyarakat guna terciptanya tali silahturahmi antara Kepolisian dan masyarakat.
Salah satu upaya kepolisian tersebut yaitu Sambang dan tatap muka oleh Bhabinkamtibmas kepada warga binaannya dalam menjaga tali silahturahmi.
Kali ini Kegiatan sambang tersebut di lakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Towu Polsek Poso Pesisir Briptu Sutriansah kepada warga binaan di Desa Towu Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso.Senin(18/03/19).
Dalam kegiatan tersebut , Briptu Sutriansah menyampaikan himbauan Kamtibmas Khususnya aparatur pemerintah Desa Towu agar saling bekerja sama dan saling mengingatkan dalam menjaga situasi kamtibmas di Desa Towu.
“apabila ada permasalahan yang terjadi jangan segan untuk segera melaporkan kepada Pihak Kepolisian khususnya kepada Bhabinkamtibmas setempat”. Tutur Bhabinkamtibmas Desa Towu Tersebut.
Bintara berpangkat briptu tersebut juga menambahkan agar warga tetap dapat membantu Pihak Kepolisian Khususnya satgas Operasi Tinombala 2019 dalam memberikan informasi keberadaan kelompok MIT pimpinan ali kalora Cs yang masih berkeliaran di wilayah Kabupaten Parigi Moutong dan kabupaten Poso.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar