Kapolda Sulteng Didampingi Danrem 132/TDL Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Mantap Brata 2018/2019
Poldasulteng.com – Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah menggelar Apel Gelar Pasukan dalam rangka menghadapi Pengamanan Pemilu Pemilihan Lagislatif dan Pemilihan Presiden pada bulan April Tahun 2019 mendatang, Jum’at (22/03/2019) pagi, di Lapangan Walikota Palu.
Apel gelar pasukan tersebut dihadiri sejumlah Pejabat Tinggi dilingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, diantaranya Gubernur Sulteng, Ketua DPRD Provinsi Sulteng, Danrem 132/TDL, Wakajati Sulteng, dan sejumlah Forkompimda Provinsi Sulteng.
Sebanyak 26.819 personel gabungan TNI-Polri dan Linmas dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan Pemilu Pileg dan Pilpres yang digelar pada Tanggal 17 April 2019 mendatang dengan rincian sebanyak 4.437 personel Polda Sulteng yang akan mengamankan TPS di seluruh wilayah Sulawesi Tengah, sebanyak 4.000 an personel bantuan dari TNI serta Linmas berjumlah 18.382 Orang.
Personel tersebut akan ditempatkan di 9.189 TPS yang tersebar di 13 kabupaten dan kota.
Dalam kata sambutan Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum Dan Keamanan (Menkopolhukam) Republik Indonesia, Bapak Wiranto yang dibacakan oleh Kapolda Sulteng, Brigjen Pol Drs Lukman Wahyu Hariyanti, M.si mengatakan sebagai prajurit TNI-Polri bahwa tugas mengamankan penyelenggaraan Pemilu Serentak tahun 2019 adalah kehormatan dan kebanggaan, karena sama nilainya dengan menjaga keutuhan bangsa atau menjamin terwujudnya keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Untuk itu saya berharap kepada seluruh prajurit TNI-Polri dan komponen masyarakat yang dilibatkan agar melaksanakan tugas ini dengan penuh dedikasi dan rasa tanggungjawab, karena bagi Prajurit Bhayangkari Negara tugas adalah kehormatan yang tidak ternilai harganya,” ucap Kapolda Sulteng yang didampingi Danrem 132/Tadulako Kol Inf Agus Sasmita.
Kapolda Sulteng juga menambahkan untuk segera mengenali, mencari, menemukan dan mengatasi serta menetralisir potensi kerawanan agar tidak berkembang dan menggangu penyelenggaraan Pemilu Serentak Tahun 2019.
“Tindak tegas sesuai aturan hukum yang berlaku terhadap pihak-pihak yang mencoba mengganggu kelancaran Pemilu Serentak Tahun 2019,” tegasnya.
Usai pelaksanaan apel gelar pasukan rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan simulasi pengamanan yang melibatkan dari unsur Polri dan TNI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar