Jelang Pemilu 2019, Polres Sigi Laksanakan Latihan Sispamkota
Poldasulteng.com – Menjelang Pemilihan umum (Pemilu) Serentak tahun 2019 dalam rangka Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilu Legislatif, Polres Sigi Laksanakan Latihan Simulasi Sistem Pengamanan (Sispam) Kota di halaman Mako polres sigi, Rabu (20/3/19) Pukul 08.30 Wita.
Kegiatan latihan ini bertujuan untuk melatih kemampuan dan keterampilan setiap personel Polres Sigi dalam menangani setiap aksi ganguan Kamtipmas dan Pengunjuk Rasa khususnya saat melakukan pengamanan pada Pemilu 2019 mendatang.
Personil Polres Sigi yang dilibatkan dalam latihan ini sedikitnya 150 personel gabungan baik dari Polres maupun Polsek jajaran, dengan membuat Enam skenario ganguan, yang kemudian akan ditangani oleh Personil Polres Sigi sesuai tugas dan fungsinya, guna Suksesnya Pelaksanaan Sispam Kota tersebut.
Kapolres Sigi AKBP Wawan Sumantri, S.T. S.H. M.H, melalui Kabag Ops AKP Robbi Utomo, S.H. M.H menyampaikan “latihan ini sebagai gambaran kesiapan Polres Sigi dalam mengamankan jalannya Pemilu serentak tahun 2019 mendatang, dan ini akan terus Kami lakukan agar setiap personil bisa memahami secara detail akan tugas dan tanggung jawabnya saat melaksanakan pengamanan yang sebenarnya dilapangan.
Lanjut tambah kabag ops “Kegiatan ini direncakan akan diperagakan dihadapan unsur Muspida Kabupaten Sigi pada hari selasa tanggal 26 maret 2019 dihalaman mapolres sigi dengan melibatkan personel gabungan dari jajaran TNI, Pemda dan KPU” tutupnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar