Polres Banggai Gelar Upacara HUT Satpam ke-38 Tahun 2018
Tribratanewspoldasulteng.com – Polres Banggai menggelar upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) ke-38 di Halaman Mapolres Banggai, Minggu pagi (30/12/2018). Dalam kegiatan itu Bupati Banggai Ir. H. Herwin Yatim MM bertindak sebagai Inspektur Upacara membacakan amanat Kapolri Jenderal Polisi Prof H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D.
Hari Ulang Tahun Satpam ke – 38 tahun 2018 ini mengambil tema ”Pemuliaan Profesi Satpam Indonesia guna Mendukung Polri dalam Pengamanan Pemilu Tahun 2019”.
Hadir dalam Kegiatan itu yakni, Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh SIK, SH, MH, Wakil Bupati Drs. H. Mustar Labolo, Dandim 1308/LB Letkol Inf Nurman Syahreda, Pejabat Utama Polres Banggai, OPD Banggai, Pimpinan Perusahaan, Perwira serta seluruh personil Polres Banggai.
Kapolri dalam amanatnya mengatakan, momentum ini kiranya dapat dijadikan sebagai sarana evaluasi terhadap eksistensi dan kinerja Satuan Pengamanan, guna pembenahan dan penyempurnaan dalam pelaksanaan tugas di masa yang akan datang.
Di akhir amanat tersebut, Kapolri memberikan 5 hal yang perlu dipedoman dan dilaksanakan yakni, senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada tuhan yang maha esa, jaga kehormatan pribadi dengan berpegang teguh pada kode etik dan profesi Satuan Pengamanan, serta melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab; tingkatkan kesiapsiagaan diri dalam mengidentifikasi setiap potensi gangguan dan kerawanan pada lingkungan kerja, sehingga dapat segera diantisipasi dengan optimal.
Selanjutnya, senantiasa tingkatkan kompetensi diri, baik melalui pendidikan maupun pelatihan, guna mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas dan bangun komunikasi positif dengan seluruh komponen masyarakat; serta tingkatkan kerja sama sinergis dengan jajaran Polri dan seluruh stakeholders lainnya dalam memelihara stabilitas keamanan di lingkungan kerja.
Kegiatan upacara kemudian dialnjutkan dengan pemberian piagam penghargaan dan tropi serta peragaan senam tongkat oleh sejumlah Satpam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar