Senin, 05 Maret 2018

Menjelang Ops Keselamatan Tinombala 2018, Polres Sigi Gelar Lat Pra Ops Di Mapolres Sigi


http://tribratanewspoldasulteng.blogspot.co.id –  Menjelang pelaksanaan Oprasi Keselamatan Tinombala 2018 yang tahun lalu bersandikan Simpatik Tinombala, Kepolisian Resor Sigi Polda Sulteng terlebih dahulu melaksanakan kegiatan Latihan Pra Oprasi (Lat Pra Ops) Keselamatan Tinombala 2018 yang bertempat di Ruang Rapat Mapolres Sigi, Kamis (28/2/2018) Pagi.
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolres Sigi yang di wakili oleh Wakapolres Sigi Kompol Paulus Morik, SH.,M.Si di dampingi Kabagops Di wakili Kasubag Humas Iptu Ferry Trianto dan dihadiri para Perwira dan Bintara Polres Sigi yang terlibat dalam Sprin Operasi Keselamatan Tinombala 2018.
Dalam sambutannya Wakapolres Sigi menyampaikan “agar para peserta latpraops Keselamatan – Tinombala ini dapat mengikurti kegiatan dengan aman dan tertib, sehingga pengetahuan yang di sampaikan oleh pemateri nantinya dapat diterapkan pada saat pelaksanaan Oprasi dilapangan, dan sekaligus membuka secara resmi Pelaksanaan Latpra Ops Keselamatan -Tinombala 2018.


Setelah pembukaan yang di pimpin oleh Wakapolres Sigi Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian Materi menyangkut tentang Oprasi Keselamatan -Tinombala 2018, yang pertama materi yang di bawakan oleh Kasat Intelkam tentang Perkiraan Intelejen terkait Oprasi, Kasubbag Humas Iptu Ferry tentang Menejemen Oprasi, Dan di lanjutkan dengan pemateri dari Kasat Lantar Iptu Made Mualiarsana tentang cara bertindak di lapangan.

Operasi Keselamatan Tinombala 2018 merupakan Operasi Kepolisian Terpusat yang akan dilaksanakan selama 21 (Dua Puluh Satu) hari yang akan dilaksanakan mulai tanggal 05-25 Maret 2018 di seluruh wilayah NKRI dalam rangka Meningkatkan Kesadaran Masyarakat Khususnya Maasyarakat Kab. Sigi Tentang Tata Tertib Berlalulintas.
Tujuan dilaksanakannya Kegiatan Latpraops ini agar pelaksanaan Operasi Keselamatan Tinombala 2017 dapat dilaksanakan sesuai dengan rencana operasi dan petugas di lapangan tetap mempedomani ketentuan dan peraturan yang berlaku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar