Kasat Lantas Polres Parigi Moutong Beri Himbauan Tertib Berlalu Lintas
Tribratanewspoldasulteng.com - Bertempat di halaman sekolah SMK Pelayaran Negeri Bambalemo Kasat Lantas Polres Parigi Moutong IPTU M. ABDHI HENDRIYATNA, S.I.K memberikan himbauan tentang tertib dalam berlalu lintas. Pemberian himbauan tersebut dilaksanakan saat Kasat Lantas Polres Parigi Moutong menjadi irup dalam upacara bendera.Senin (12/03/2018).
Dalam himbauan tersebut,kasat lantas Polres Parigi Moutong memberikan himbauan tentang aturan – aturan dan larangan dalam berlalu lintas. Selain tentang aturan dan larangan juga berikan himbauan bahwa pengendara sepeda motor wajib memiliki sim,surat kendaraan dan kelengkapan kendaraan lainnya. Siswa siswi sangat antusias dalam menerima himbauan tersebut,dan berharap kegiatan tersebut rutin dilaksanakan.
Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan himbauan tentang tertib berlalu lintas, dapat memberikan dampak positif kepada pengguna jalan khususnya siswa siswi yang masih duduk dibangku sekolah. Serta dapat memberikan wawasan kepada mereka dalam berkendara dan dapat menimalisir terjadinya pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar