Senin, 12 Maret 2018

Polres Buol Ajak Masyarakat Lawan Hoax


Tribratanewspoldasulteng.com – Sat Binmas Polres Buol yang dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Iptu M. Tumei beserta anggotanya melaksanakan kegiatan penyuluhan kepada masyarakat di Desa Lamakan Kec.Keramat Kab.Buol. Senin (12/03/2018) pukul 09.30 s/d 11.30 wita.
Acara tersebut dihadiri Kepala Desa, Sekdes, Ketua BPD, Tomas , Toda, Tokoh wanita desa Lamakan. Kegiatan tersebut disambut baik oleh masyarakat.
Kasat Binmas dalam arahannya menyampaikan menyampaikan pesan kamtibmas, meniadakan pencurian, judi, miras dan menyampaikan untuk menolak berita hoax atau isu provokasi memecah belah NKRI dan Radikalisme.
Iptu Tumei juga mengajak kepada Tomas, Toda, Aparat pemerintah desa untuk bekerja sama serta mendukung Kepolisian dalam memelihara Kamtibmas kondusif, meniadakan segala bentuk gangguan keamanan/kejahatan.

Diakhir kegiatan Sat Binmas Polres Buol Menyerahkan sarana kontak berupa bola kaki, bola volly/ Net, bola takraw/ net yang diterima oleh Kepala Desa untuk mendukung kegiatan olah raga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar