Polda Sulteng Serahkan Trofi Dan Penghargaan Lomba Fotografi
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam memeriahkan Hari Bhayangkara ke 73, Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah menggelar berbagai macam perlombaan yang diikuti oleh masyarakat. Salah satu perlombaan yang digelar Polda Sulteng yakni lomba fotografi.
Lomba fotografi itu diikuti puluhan peserta dimana fotografi wajib bertemakan “Dengan Semangat Promoter Pengabdian Polri Untuk Masyarakat, Bangsa Dan Negara”.
Usai pelaksanaan upacara Hari Bhayangkara Ke 73, Rabu (10/07/2019) pagi, dihalaman Mapolda Sulteng, para pemenang lomba fotografi menerima trofi dan penghargaan yang langsung diberikan oleh Danrem 132 Tadulako, Kolonel Inf Agus Sasmita pada acara syukuran diaula Torabelo.
Adapun nama para pemenang lomba fotografi tersebut yakni Juara I diraih oleh Serka Maksum Jaya Saputra selaku Bintara Pelatih Kamera Penrem 132 Tadulako.
Juara II diraih oleh Moh Rifki dan Juara III diraih oleh Briptu Irfan Harun personel dari Bid Humas Polda Sulteng.
Sementara itu Juara Harapan I diraih oleh Amar Sakti, Juara Harapan II diraih oleh Iptu Basirun Laele selaku Ps. Kasubbag Humas Polres Poso dan Juara Harapan III diraih oleh Syamsudin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar