Kapolres Banggai Jemput Kedatangan Kapolda Sulteng di Bandara Luwuk
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh, SIK, SH, MH menjemput Kapolda Sulteng Brigjen Pol Drs. Lukman Wahyu Harianto MSi, di bandara Syukuran Aminuddin Amir Luwuk, Desa Bubung, Kecamatan Luwuk Selatan, Jumat (26/7).
Kedatangan orang nomor satu di Polda Sulteng di wilayah hukum Polres Banggai ini dalam rangka mengecek kegiatan Festival Pulo Dua di Kecamatan Balantak Utara.
“Kedatangan bapak Kapolda di Luwuk ini untuk mengecek dan memastikan Festival itu berjalan aman kondusif,” tutur AKBP Moch Sholeh saat dikonfirmasi.
Kegiatan yang masuk 100 Calendar of Events Wonderful Indonesia ini menarik perhatian masyarakat luas, baik dari domestic maupun mancan Negara.
Oleh karena itu orang nomor satu di Polda Sulteng yang didampingi Kapolres Banggai meninjau dan mengecek langsung jalannya kegiatan Festival di Kecamatan Balantak Utara dengan menaiki Hellikopter Dauphin Polri tadi sore.
“Sebanyak 400 personil Gabungan Polri TNI dan Instansi terkait kami turunkan untuk mengamankan kegiatan FPD ini,” sebut AKBP Moch. Sholeh.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar