Kamis, 13 Juni 2019

Kapolda Sulteng Melaksanakan Sholat Idul Fitri 1440 Hijriah Di Halaman Mapolda Sulteng



Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah, Brigjen Pol Drs Lukman Wahyu Hariyanto, M.Si bersama Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Sulteng beserta keluarga dan Wakapolda Sulteng, Kombes Pol Drs Setyo Boedi Moempoeni Harso, MH, M. Hum bersama Ibu Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Sulteng beserta keluarga melaksanakan sholat Idul Fitri 1440 Hijriah, Rabu (05/06/2019) pagi, dihalaman Mapolda Sulteng.
Selain Kapolda Sulteng beserta keluarga dan Wakapolda Sulteng beserta keluarga, sholat ied itu juga dihadiri sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng lainnya, diantaranya Irwasda Polda Sulteng beserta keluarga, Karo Ops Polda Sulteng beserta keluarga dan seluruh PJU Polda Sulteng lainnya, para personel Polri Polda Sulteng serta ASN Polda Sulteng dan juga dihadiri seluruh tokoh agama, tokoh masyarakat dan masyarakat sekitar Mapolda Sulteng.
Bertindak sebagai khotib pada hari Raya Idul Fitri 1440 H ialah Ustad Dr H Hairullah Muh Arief, S. Ag, MHI, dan yang bertindak sebagai imam sholat ied ialah Ustad Muhammad Hidayatullah Sanusi.
Dalam khotbahnya, khotib menyampaikan ceramah dengan judul “Melestarikan Kesucian Jiwa, Mewujudkan Ummat Washatiyah”.
Dengan momentum hari raya Idul Fitri 1440 H diharapkan menjadi momentum untuk mengintrospeksi diri dan perubahan diri setiap insan ke arah yang lebih baik.
Setelah selesai sholat ied, Kapolda Sulteng beserta keluarga dan Wakapolda Sulteng beserta keluarga dan seluruh PJU Polda Sulteng melaksanakan Minal Aidin Walfaidzin atau bersalaman dengan seluruh personel Polri Polda Sulteng, ASN dan seluruh masyarakat sekitar Mapolda Sulteng yang hadir dalam sholat ied.
Usai bersalaman, Kapolda Sulteng beserta keluarga dan Wakapolda Sulteng beserta keluarga dan seluruh PJU Polda Sulteng, para personel Polri Polda Sulteng, ASN dan para undangan lainnya menghadiri halal bihalal di aula Torabelo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar