Jumat, 28 Juni 2019

Pertama kali di Sulawesi Tengah.Kapolda Sulteng resmikan Sentra Pelayanan Publik Polres Morowali Utara



Tribratanews.sulteng.polri.go.id - Dalam tugasnya, Kepolisian Negara Republik Indonesia dituntut untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Tuntutan tersebut menjadi dorongan serta motivasi oleh Kapolres Morowali Utara AKBP Dadan Wahyudi. S.H. S.I.K.M.Crim untuk membuat suatu pelayanan publik. Dimana pelayan Kepolisian seperti pelayanan SIM, SKCK dan Rumus Sidik jari dipusatkan dalam satu tempat dengan pelayanan yang cepat, tepat serta humanis.
Ruang pelayanan tersebut kini telah diresmikan langsung oleh Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah Brigjen Pol Lukman Hariyanto M.Si. Yang dihadiri oleh Bupati Morowali Utara Ir.Aptripel Tumimomor, Para Pejabat Utama Polda Sulteng dan pejabat Utama Polres Morowali serta seluruh tamu undangan. Sabtu 22 Juni 2019.
Dalam sambutannya Kapolda Sulawesi Tengah ini, menyampaikan bahwa pembangunan pelayanan satu atap, ini adalah inovasi melangkah artinya memang sekarang lagi diprioritaskan sesuai dengan program pemerintah terutama pelayanan satu atap”tuturnya.
Kapolda juga mengatakan bahwa ini merupakan program inovasi selangkah lebih maju yang perlu dilaksanakan tahap demi tahap, namun di Morowali masih terkendala dengan IT (jaringan) yang masih sangat kurang.
“Kata kunci pelayanan memiliki indikator yang pertama masalah efesiensi waktu, orangbtidak kesana kemari supaya dalam satu ruangan ini cepat selesai yang kedua masalah efesiensi biaya, yang ketiga masalah efesiensi data karena saat ini masih manual semoga kedepan bapak Bupati Morowali Utara dapat membantu Polres untuk memperioritaskan pemasangan peningkatan mutu IT dalam mendukung pusat pelayanan publik satu atap ini. Dan Data harus conek dengan Pemda utamanya masalah KTP sehingga dengan sidik jari dapat tercofer dalam satu data base nanti bisa coneck dengan Pemda Morowali Utara. Sehingga dapat memudahkan identifikasi masalah SKCK atau pelayanan Kepolisian lainnya tapi nanti ada data kriminalitias yang pernah terjerat kasus kejahatan bisa terdeteksi” tutup Jendral bintang satu tersebut.
Kemudian dilanjutkan dengan penandatangan prasasti peresmian sentra pelayanan publik oleh Kapolda Sulteng dan penguntingan pita sebagai tanda diresmikanya ruang sentra pelayanan publik oleh Ketua Bhayangkari Cabang Morowali Utara Ny. Rita Dadan Wahyudi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar