Jelang HUT Bhayangkara Ke 73, Polda Sulteng Polres Donggala Bersihkan Area Pantai
Tribratanews.sulteng.polri.go.id - Demi kenyamanan masyarakat/pengunjung tempat wisata pantai tanjung karang, Polda Sulteng Polres Donggala adakan kegiatan Bakti Sosial dengan bersihkan sampah di area pantai tanjung karang,(27/6/19).
Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji, SE, didampingi Pejabat Utama Polres Donggala.
Pada kesempatan tersebut terlihat hadir Kapolda Sulteng, Pejabat Utama Polda Sulteng, Bupati dan Wakil Bupati Donggala, Personel Ditsamapta 50 orang, Personel Brimob 50 orang, Personel Ditpolair 20 orang, Personel Polres Donggala, Personel Polsek Banawa, TNI, Pemerintah Daerah dan masyarakat Kab.Donggala.
“Kegiatan ini sebagian dari rangkaian HUT Bhayangkara ke 73, dengan dilaksanakannya kegiatan ini, dapat mewujudkan sinergitas antara Polri, TNI, Pemerintah Daerah, dan Masyarakat khususnya di Wilayah Kabupaten Donggala”,Ucap Kapolres.
Kegiatan ini juga dapat meningkatkan rasa kepedulian terhadap kebersihan disekitar kita, dan yang lebih utamanya, kegiatan ini bernilai Ibadah, Sebagaimana pepatah mengatakan Kebersihan sebagian daripada Iman.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar