Kamis, 07 Februari 2019

Wujud Sinergitas, Kapolsek Una Una Bersama Anggota Laksanakan Sholat Jumat Berjamaah




Tribratanewspoldasulteng.com – Bertempat di Masjid At-Tayyibah dusun Sempiniti desa Wakai Kecamatan Una Una, Jumat (1/2) Kapolsek Una Una bersama bhabinkamtibmas melaksanakan sholat jumat berjamaah.
Usai sholat jumat, Kapolsek Una Una menyampaikan sedikit pesan-pesan kamtibmas diantaranya mengajak para tokoh agama ikut berperan serta dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif menjelang Pileg dan Pilpres 2019 serta memerangi isu-isu atau berita hoax yang beredar baik di lapangan maupun di media sosial.
“Mari kita berperan serta dalam menjaga situasi kamtibmas yang kondusif jelang pileg pilpres 2019 ini,” kata Kapolsek.
“Antisipasi adanya upaya adu domba antar umat melalui berita hoax, jangan mudah terprovokasi dengan isu-isu maupun berita hoax yang beredar baik dilapangan maupun di media sosial,” tegasnya.
“Di tahun politik ini, saya berharap masyarakat dan Kepolisian khususnya Polsek Una Una tetap menjalin silahturahmi dan komunikasi dengan baik demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan damai, “ucap Iptu Bagus. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar