Kamis, 07 Februari 2019

Melalui FGD Kasat Binmas Polres Touna Ajak Siswa Siswi Cerdas Gunakan Medsos




Tribratanewspoldasulteng.com – Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Touna menggelar Forum Group Discussion (FGD) di SMA Negeri 1 Tojo, Rabu (6/2).
Giat tersebut diikuti oleh lebih dari 80 orang siswa/siswi SMAN 1 Tojo.
Dalam FGD tersebut, Kasat Binmas Polres Touna Iptu Ramli Abd. Rasyid menekankan soal dampak dan bahaya narkoba terhadap generasi muda.
“Kita berharap melalui kegiatan FGD ini murid murid jadi lebih mengerti dan memahami tentang dampak dan bahaya Narkoba,” terang Iptu Ramli.
ia juga mengingatkan tentang etika dalam menggunakan media sosial serta hindari menyebarkan berita hoax dan taati aturan lalu lintas.
Lebih lanjut, Kasat Binmas menjelaskan dengan adanya kegiatan forum diskusi semacam ini, diharapkan anak-anak khususnya siswa siswi di SMA Negeri 1 Tojo dapat secara terbuka menyampaikan saran dan pendapat terhadap permasalahan yang dihadapi.
“Anak-anak akan lebih dengan leluasa menyampaikan saran masukan melalui kegiatan FGD ini, karena memang itu tujuan dari Forum Group Discussion,” pungkas Iptu Ramli. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar