Senin, 05 November 2018

Cipta Kondisi, Polsek Luwuk Gelar Razia Malam Minggu


Tribratanewspoldasulteng.com – Kepolisian sektor Luwuk menggelar razia kendaraan bermotor di Jalan Transsulawesi, Desa Bunga, Kecamatan Luwuk Utara, Sabtu malam (3/11). Kegiatan itu untuk menekan angka kriminalitas.
Dalam razia tersebut, personil Polsek Luwuk memeriksa setiap kendaraan yang melintas baik roda dua maupun roda empat atau lebih termasuk penggeledahan badan.
“Sasaran kami yakni sajam, handak, miras dan narkoba,” ucap Kapolres Banggai AKBP Moch Sholeh SIK, SH, MH, melalui Kapolsek Luwuk AKP Agus Waluyo.
Kapolsek mengungkapkan, operasi ini juga digelar guna mengantisipasi pelarian DPO Napi Lapas Palu yang melarikan diri ke wilayah kota Luwuk.
“Dari hasil razia tidak ditemukan barang-barang terlarang maupun DPO Napi,” ungkap Kapolsek.
Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan patroli di lokasi keramaian dan rawan kriminalitas. Kapolsek berharap dengan adanya razia ini dapat menekan angka kriminalitas di kota Luwuk.
“Harapan kami razia ini dapat mencegah terjadinya gangguan kamtibmas sehingga kondusifitas kamtibmas senantiasa terjaga,” harap AKP Agus Waluyo Djati.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar