Sambut HUT Bhayangkara Ke 72, Polda Sulteng Gelar Lomba Mancing Dan Lomba Burung Berkicau
Tribratanewspoldasulteng.com – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara Yang ke 72, Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah menggelar sejumlah rangkaian kegiatan diantaranya yakni Lomba Mancing dan Lomba Burung Berkicau, yang mana lomba mancing digelar di Jalan Penggaraman, pesisir Teluk Palu, sementara lomba burung berkicau digelar dilapangan AKP Bryan T Tatontos, SIK, minggu (01/07/2018) pagi.
Dalam ajang tersebut diikuti kurang lebih 100 orang peserta yang memperebutkan piala Kapolda Cup, untuk jenis lomba burung yang dilombakan ada berbagai jenis burung seperti cucak ijo, cambas, lovebird, rio-rio, branjangan, murai batu, kacar, dan kenari.
Sementara untuk lomba mancing yang berhasil mendapatkan ikan terberat setelah dilakukan penimbangan mendapatkan perlengkapan pancing dan uang tunai.
Selain itu, juga diadakan door prize berupa hadiah utama yaitu sepeda motor dan hadiah lainnya diantaranya kulkas, tv, sepeda, dan kompor gas.
Kegaiatn tersebut dihadiri oleh Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Tengah, Brigjen Pol Drs Ermi Widyatno, MM beserta Ibu, Wakapolda Sulteng, Kombes Pol Drs Mohamad Aries Purnomo beserta Ibu, Irwasda Polda Sulteng, Kombes Pol Drs Aries Syarief Hidayat, MM dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng lainya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar