Luar Biasa! Dalam Enam Hari, Film 22 Menit Capai Setengah Juta Penonton!
Tribratanewspoldasulteng.com - Setelah rilis pada 19 Juli lalu, ternyata film 22 Menit setengah juta penonton dalam waktu hanya enam hari saja loh, udah nonton?
Setelah mendapatkan kesuksesan pada penayangan perdananya di bioskop yang berhasil meraup jumlah penonton sampai 150.000 orang.
Belum sampai sepekan, film dengan latar belakang kejadian Bom Thamrin itu pun telah disaksikan 500.000 lebih pasang mata di seluruh Tanah Air.
Film yang dibintangi pemeran utama Ario Bayu itu memang semakin hari, semakin banyak menyita perhatian khalayak, apalagi film tersebut benar-benar mengangkat kejadian nyata.
Karya sutradara Eugene Panji dan Myrna Paramita ini memang sudah jadi pusat perhatian bahkan sebelum ditayangkan. Keberanian warga Jakarta serta kesigapan aparat kepolisian dalam menghadapi serangan teroris pun sangat ditonjolkan pada film tersebut.
Lexy Mere, Produser film tersebut pun mengungkapkan harapan adanya film tersebut agar dijadikan pembelajaran anti terorisme di Indonesia.
Pasalnya, warga sipil pun memiliki andil membantu tugas aparat dan petugas lainnya yang terlibat dengan cara waspada dan selalu berani untuk melapor.
judul 22 Menit, karena Ario Bayu yang berperan jadi Ardi, anggota pasukan antiterorisme kepolisian dibantu oleh tim dan seorang polisi lalu lintas bernama Firman (Ade Firman Hakim), pelaku diamankan dalam waktu 22 menit saja.
Memang bisa dikatakan peristiwa yang berakhir singkat, tapi insiden tersebut dalam kehidupan nyatanya sekalipun sanggup mengubah hidup banyak orang untuk selamanya.
Tapi tak sebatas pada tokoh kedua polisi tersebut film 22 Menit pun menghadirkan sudut pandang lainnya yang ikut terjebak dalam situasi yang mencekam tersebut.
Beberapa peran yang dihadirkan adalah seorang office boy bernama Anas diperankan Ence Bagus, Shinta diperankan Taskya Namya sebagai kekasih Firman serta dua karyawati bernama Dessy diperankan Ardina Rasti dan Mitha diperankan Hana Malasan.
Memang tidak menyebut target penonton, tapi 22 Menit diklaim sebagai film aksi terbaik di tahun ini dan memang terbukti dari idenya yang menarik dan visual effect berkualitas yang digunakan.
Film 22 Menit setengah juta penonton bisa sangat sukses di hari keenam, ada yang sudah nonton?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar