Kapolres Morowali pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Bina Kusuma 2018
Tribratanewspoldasulteng.com - Untuk mengantisipasi berbagai dinamika sosial yang berkembang di masyarakat yang dapat mengganggu stabilitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Morowali, maka Polres Morowali Kamis (26/7/2018) melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian dengan sandi Operasi Bina Kusuma 2018 Polres Morowali yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Morowali yang dihadiri oleh seluruh personel Polres Morowali.
Selaku pemimpin Apel Gelar Pasukan Ops Bina Kusuma 2018, dalam amanatnya Kapolres Morowali AKBP DADAN WAHYUDI, S.H., S.I.K., M.crim kembali menekankan bahwa sasaran dari pelaksanaan Operasi Bina Kusuma adalah pencegahan dan penaggulangan premanisme, prostitusi, sex bebas, geng motor, serta kejahatan yang meresahkan masyarakat yang kegiatannya berupa penyuluhan dan pembinaan serta penegakkan hukum jika dianggap perlu.
Kapolres juga mengatakan bahwa peran para Bhabinkamtibmas sangatlah dibutuhkan dalam mendukung kegiatan operasi ini. Karena Bhabinkamtibmas sebagai Polisi yang bertugas di Desa yang mempunyai hubungan emosional yang kuat dengan masyarakat dan mampu memetakan permasalah-permasalahan yang ada di desanya.
Sebelum mengakhiri amanatnya Kapolres Morowali menghimbau seluruh anggotanya agar selalu berperilaku baik, berkepribadian santun dan tulus dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat serta selalu mempedomani aturan yang berlaku sehingga mampu menjadi tauladan bagi masyarakat khususnya masyarakat Kabupaten Morowali dan Kabupaten Morowali Utara.
Apel Gelar pasukan Operasi yang kegiatannya akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 26 Juli 2018 sampai dengan 8 Agustus 2018 tersebut berakhir dengan aman dan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar