Selasa, 27 Maret 2018

Apel Jam Pimpinan, Kapolres Parimo ingatkan untuk pengamanan ketat dalam debat kandidat tahap pertama



Tribratanewspoldasulteng.com - Pada hari Senin tanggal 26 Maret 2018, pukul 07.30 wita, bertempat di halaman Mako Polres Parigi Moutong berlangsung Apel Pagi jam pimpinan.
Bertindak selaku Inspektur apel yaitu Kapolres Parimo AKBP SIRAJUDDIN RAMLY, SH, Komandan Apel yaitu Kasat Intelkam Polres Parigi Moutomg yaitu IPTU MUH. ALI PIDE, dihadiri oleh Para Pejabat Utama Polres Parigi Moutong, Anggota Polres Parigi Moutong dan Anggota BKO Polda Sulteng.
Apel diawali dengan pembacaan doa oleh Kapolres Parigi Moutong, selanjutnya Pengucapan Tri Brata dan Catur Parasetya oleh Anggota yang ditunjuk dan diikuti oleh Peserta Apel.
Dalam amanat apel pagi, Kapolres Parigi Moutong menyampaikan beberapa hal antara lain yaitu:
– Tentang Disiplin. Agar anggota meningkatkan disiplin yang diperhatikan sudah mulai menurun. 
– Mejaga kebersihan, agar kita semua memperhatikan kebersihan lingkungan kita.
– Hari ini Rencana kunjungan asistensi Satgas Nusantara dari Baharkam Mabes Polri
– Besok hari selasa dilaksanakan wasrik, agar kita semua mempersiapkan segala sesuatunya
– Besok tanggal 27 Maret 2018 akan dilaksanakan debat kandidat tahap pertama di Kec. Sausu, agar Anggota laksanakan pengamanan ketat
– Agar kita yang terlibat Operasi Mantap Praja agar mempersiapkan diri, jaga kesehatan sehingga selalu siap melaksanalan tugas.

Selanjutnya Waka Polres Parigi Moutong KOMPOL I KETUT TADIUS, SH memberikan pengarahan dan tindakan disiplin kepada Anggota yang melanggar disiplin terlambat.
Kemudian Kabag Ops Polres Parigi Moutong KOMPOL F. TARIGAN, SH mengecek kehadiran Anggota yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Songulara 2018, selanjutnya memberikan pengarahan tentang teknis dan mekanisme persiapan pengamanan cara debat kandidat yang akan dilaksanakan pada tanggal 27 Maret 2018 di Desa Sausu, Kec. Sausu. Agar kita melaksanakan apel di Sausu pada tanggal 27 Maret 2018, pukul 17.00 wita.


Kapolsek Tojo Polres Touna Hadiri Tabligh Akbar di Desa Malei


Tribratanewspoldasulteng.com – Dalam Rangka Menyambut HUT Propinsi Sulawesi Tengah Yang Ke-54 Pemda Kabupaten Tojo Una-una bersama Pemda Kabupaten Poso melaksanakan Tabligh Akbar dengan menghadirkan Ustad Sholeh Mahmoed Nasution atau yang lebih dikenal dengan Ustad Solmed, Senin (26/03) pukul 15.30 dilapangan bola kaki Desa Malei Tojo Kecamatan Tojo Barat Kabupaten Tojo Una-una.
Tabligh Akbar yang mengangkat tema “Mari Kita Pererat Hubungan Silaturahim Antar Umat Beragama” diawali dengan pembacaan doa yang disampaikan oleh Ustad Baedawi, S.Ag, kemudian dilanjutkan dengan sambutan Bupati poso yang disampaikan oleh Asisten I Kab. Poso M. Ari Pamungkas, S.H., M.H.
bac00b6a-e44c-4857-bc86-382d3bbc70c6
Dalam sambutannya, M. Ari Pamungkas, S.H., M.H. mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh jamaah Tabligh Akbar atas kehadiran dan partisipasinya dalam acara ini sebagai salah satu wujud kebersamaan kita menyambut dan menyongsong bulan suci Ramadhan serta menyambut ulang tahun Provinsi tercinta kita Sulawesi Tengah.
“Tabligh akbar yang digelar pada saat ini merupakan hasil kerjasama antara dua Kabupaten yang bersaudara karena kita ketahui kabupaten Tojo una-una merupakan bagian dari Kabupaten Poso sebelum pemekaran oleh sebab itu tablig akbar ini saya harapkan dapat terjalin suasana silaturahmi yang akrab antara kedua pemerintahan serta masyarakat yang plural dan majemuk yang sejalan dengan tema yang diusung Mari kita erat hubungan silaturahim antara umat beragama,” ucapnya.
Melanjutkan sambutannya M. Ari Pamungkas, S.H., M.H. mengatakan, “saat ini pemerintah Provinsi maupun Pemda Kabupaten Poso dan Pemda Kabupaten Tojo una-una senantiasa mendukung kegiatan-kegiatan keagamaan yang berlangsung di tengah masyarakatnya”.
“Dengan kegiatan Tabligh Akbar ini atas nama pemerintah daerah saya menyampaikan terima kasih kepada Ustad Solmed yang telah berkenan hadir untuk memberikan pencerahan bagi kedua Kabupaten bersaudara ini mudah-mudahan melalui tausiah-tausiah yang disampaikan akan memberikan kesejukan hati bagi seluruh umat beragama.
dfa2d9b0-d9b7-47b4-8f0d-fe464dc6409e
Pada kesempatan kali ini, Bupati Tojo Una-una yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Tojo Una-una Burhanuddin Lahay, S.Ag., M.Si., juga menyampaikan sambutan.
“Kami mengucapkan selamat datang kepada Ustad Solmed, sungguh merupakan suatu kebahagiaan bagi kami pemerintah dan masyarakat Kabupaten Tojo Una-una karena Ustad berkenan hadir ditengah-tengah masyarakat Kabupaten Tojo Una-una, tentunya mutiara hikmah dan ceramah dari Ustad sangatlah kami nantikan guna menambah khasanah ilmu dan pemahaman kita,” ucap Burhanuddin Lahay, S.Ag., M.Si.
“Tabligh Akbar seperti ini merupakan sarana efektif untuk lebih mendekatkan diri serta meningkatkan derajat keimanan dan ketakwaan kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala Tuhan Yang Maha Esa. Selain itu diharapkan dapat memperlancar komunikasi dalam sebuah kerangka silaturahmi semakin erat antara berbagai komponen dan potensi umat Islam,” tambahnya.
“Pada kesempatan ini saya mengharapkan kepada hadirin jamaah sekalian agar dapat mengikuti acara ini dengan penuh semangat, khusyu dan ikhlas. Semoga amal ibadah kita diterima dan diridhoi oleh Allah Subhanahu Wa ta’ala Tuhan Yang Maha Esa,” tutup Burhanuddin Lahay, S.Ag., M.Si.
Da’i kondang Ustad Sholeh Mahmoed dalam ceramahnya mengajak seluru jamaah yang hadir agar belajar mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah subhanahu wa ta’ala Tuhan Yang Maha Esa.
Tabligh Akbar yang disponsori oleh pengusaha asal Kab. Poso Hendrik lyanto ini dihadiri oleh Asisten I Pemda Kab. Poso M. Ari Pamungkas, S.H., M.H., Staf Ahli Pemda Kab. Touna Burhanudin Lahay, S.Ag., M.Si,  Camat Tojo Barat Rastam Sarengsong, S.H., Camat Tojo Suharto Hi. Yusup, S.P.D., Danramil 1307-04 Tojo Kapt. Inf. Moh. Basir, Kapolsek Tojo Iptu Thamrin Samuda, Kapolsubsektor Tojo Barat Ipda Murlan Tarifuddin, para Kepala Desa se-Kecamatan Tojo dan Tojo Barat serta masyarakat dan undangan sekitar 3500 orang.

Gelar Patroli Bersama Aparat Desa, Bhabinkamtibmas Polsek Batui Temukan Sejumlah Pemuda Konsumsi Miras


Tribratanewspoldasulteng.com - Bhabinkamtibmas Polsek Batui, Bripka Usman SH, saat melakukan patroli menemukan sejumlah pemuda mengkonsumsi minuman keras (miras) jenis cap tikus, di halte jalan lingkar Desa Uso, Kecamatan Batui, Sabtu malam (24/3/2018) sekira pukul 23.00 Wita.
Kapolres Banggai AKBP Heru Pramukarno SIK, melalui Kapolsek BAtui Iptu Candra SH, mengungkapkan, saat melakukan patrol di Desa Uso, Kecamatan Batui, Bripka Usman tak sendiri. Ia bersama aparat desa dan tokoh pemuda
“Pemuda-pemuda itu langsung diperintahkan membubarkan diri,” ungkap Iptu Candra.
Selain itu, kata Iptu Candra, Bripka Usman juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, terutama kepada pemuda agar tidak lagi mengkonsumsi miras. Bripka Usman langsung mengamankan miras cap tikus, dan langsung memusnahkannya.
Kemudian, lanjut Kapolsek, Bripka Usman bersama aparat desa Uso melanjutkan kegiatan patroli ke kos-kosan, lalu menghimbau kepada penghuni kos agar tidak melakukan hal-hal yang dapat memicu terjadinya gangguan kamtibmas.

Safari Kamtibmas Jelang Pilkada, Polsek Labuan Sambangi Pondok Pesantren


Tribratanewspoldasulteng.com - Kapolsek Labuan IPTU Musa, S. Sos, bersama personelnya berkunjung ke sejumlah pondok pesantren yang ada di wilayah hukum Polsek Labuan, Senin (26/03) pagi tadi.
Kegiatan Tersebut berlangsung di tiga tempat yakni pondok pesantren Nahdatul Alkhairat Ds. Labuan Lelea, pondok pesantren An- Nur Wal Khairat Ds. Labuan Panimba Kec. Labuan dan pondok pesantren Yaspia Ds. Wani II  Kec.Tanantovea Kab. Donggala.
Disela kunjungannya, IPTU Musa, S. Sos., mengungkapkan, kedatangan dirinya ke pondok pesantren untuk meningkatkan tali silaturahmi sekaligus menyampaikan pesan – pesan yang berkaitan dengan keamanan dan ketertiban menjelang pilkada 2018.
Dihapadan para ulama dan para santri IPTU Musa, S. Sos., menjelaskan tentang bahaya dari radikalisme dan bahaya dari berita Hoax yang belakangan ini sering beredar.
 “Kami jajaran Polsek Labuan sangat membutuhkan peran para tokoh agama, agar bisa bekerjasama dengan pihak kepolisian untuk tetap solid menjaga situasi Kamtibmas Kab. Donggala,” ungkap IPTU Musa, S. Sos.
Dikesempatan tersebut IPTU Musa, S. Sos., menyerahkan bantuan berupa al – quran, alat penghapus dan peralatan tulis untuk mendukung proses belajar mengajar di pondok pesantren.
Selain itu, kunjungan tersebut sebagai sarana untuk meningkatkan jalinan ukuwah islamiyah antara Polri dengan para ulama dan santri.
Kegiatan safari kamtibmas ini merupakan salah satu program dari Polres Donggala dalam rangka harkamtibmas menjelang pilkada 2018 yang digagas oleh Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji.
Mengakhiri kegiatan, para ulama, santri dan personel polsek labuan melaksanakan deklarasi tentang penolakan dan penyebaran berta hoax di Kab. Donggala.

Sebanyak 1.404 Ditilang Selama Ops Keselamatan Tinombala 2018


Petugas Ops Keselamatan Tinombala 2018, saat melakukan strongpoin pada malam hari, di Patung Kuda, Anjungan Nusantara, senin (05/03/2018) malam.
Tribratanewspoldasulteng.com – Direktorat Lalu Lintas Polda Sulawesi Tengah, mencatat sebanyak 1.404 tilang telah dikeluarkan oleh petugas, dan sebanyak 5.870 teguran diberikan kepada pengendara yang melakukan pelanggaran selama 21 hari pelaksanaan Ops Keselamatan Tinombala 2018, yang dimulai dari tanggal 5 maret 2018 hingga 25 Maret 2018.
Sementara, selama pelaksanaan operasi berlangsung, jumlah kecelakaan terjadi 77 kasus atau turun 20 persen, dengan korban meninggal dunia sebanyak 16 orang atau turun 27 persen, korban luka berat sebanyak 39 orang atau turun 27 persen, korban luka ringan sebanyak 72 orang atau turun 27 persen, dan kerugian materiil sebesar Rp 178.650.000, atau turun 25 persen.
Jumlah tersebut mengalami penurunan, dibandingkan pada tahun 2017, jumlah kecelakaan yang terjadi sebanyak 96 kasus, dengan korban meninggal dunia sebanyak 22 orang, korban luka berat sebanyak 54 orang, korban luka ringan sebanyak 98 orang dan kerugian materiil sebesar Rp 237.750.000.
“Khusus pelaggaran, kebanyakan yang melakukan pelanggaran adalah pengemudi sepeda motor, karena tidak membawa SIM dan STNK, helem, perlengkapan kendaraannya, dan pengemudinya masih dibawah umur,” jelas Direktur Lalu Lintas Polda Sulteng, Kombes Pol Imam Setiawan, SIK.
Dir Lantas Polda Sulteng mengharapkan dengan berakhirnya operasi tersebut akan meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mentaati peraturan lalu lintas dan meningkatkan kepatuhan masyarakat pada peraturan lalu lintas dijalan raya demi keselamatan bersama.
“Kita harapkan dengan selesainya operasi ini masyarakat akan bertambah tingkat kesadarannya dan kepatuhannya pada peraturan lalu lintas dijalan raya demi keselamatan bersama, sehingga dapat menurunkan tingkat kecelakaan maupun kerugian materil,” ujar Dir Lantas Polda Sulteng.
Tak hanya melakukan penilangan dan teguran, Dit Lantas Polda Sulteng juga melaksanakan berbagai macam kegiatan dalam mendukung operasi tersebut yang sifatnya menghimbau dan mengajak untuk tertib berlalulintas, diantaranya pemasangan spanduk himbauan, pembagian pamflet, pemberian helem secara gratis, dan sosialisasi ke sekolah maupun ke perguruan tinggi.

Jalin Hubungan Baik, Kapolres Poso Hadiri Kegiatan O2SN Dan FLS2N


Tribratanewspoldasulteng.com - Bertempat di Lapangan Sepakbola Kelurahan Mapane Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso, di Laksanakan Kegiatan Upacara Pembukaan Olahraga Olimpiade Siswa Nasional (O2SN) dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) SD Negeri/Swasta Tingkat Kabupaten Poso tahun 2018 dengan Tema “Kecintaan terhadap Seni dan Budaya Bangsa Menguatkan Karakter, Menggugah Daya cipta, Serta Membentuk Kelembutan Hati”. Senin (26/03/2019).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Poso Bapak Darmin A Sigilipu, Kapolres Poso AKBP Bogiek Sugiyarto S.H, S.I.K, Ketua DPRD Kabupaten ibu Elen Ester Pelealu, SE, Rektor Unsimar Poso Kisman Lantang SE, Kasdim 1307/Poso Mayor inf. Iqbal M, Kepala Kejaksaan Negeri Poso Sukarman SH,MH, Danramil 1307 – 09 Kapten inf A Jayadi, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Poso Dr. John Yus Madoli, M.Si, Kasi Pendidikan Agama Islam Bapak Azhar S.Ag, Camat Poso Pesisir Bapak Muhlis Saing Dullah, SH, Kapolsek Poso Pesisir Iptu Kukuh Edy Purwanto, Peserta 02SN dan FLS2N SD dan Para Guru se-Kabupaten Poso berjumlah sekitar 1500 orang.
Kegiatan itu di awali dengan Defile Peserta 02SN dan FLS2N SD dan Tarian Masal (Mote Tala), serta menyanyikan bersama lagu kebangsaan Indonesia Raya. Di lanjutkan dengan laporan panitia pelaksana oleh Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Poso Dr. John Yus Madoli, M.Si.
Bupati Poso selaku Inspektur upacara memberikan amanat sekaligus membuka secara resmi kegiatan O2SN dan FLS2N yang di tandai dengan pemukulan Gong. Bupati Poso mengatakan Kegiatan O2SN dan FL2SN tingkat SD se-Kabupaten Poso merupakan salah satu ajang peningkatan bakat dan prestasi siswa di tingkat sekolah dasar baik dalam bidang olahraga maupun kesenian. Kemajuan theknologi yang begitu dasyat yang sangat resisten dengan informasi yang mengalir di dunia maya tanpa filter, harus di berikan pendidikan yang positif untuk mencermati informasi yang bisa mengantarkan anak-anak mengenal dan menggunakan internet secara cerdas dan aman.
Tambahnya, Kita patut berbangga kepada anak anak Poso yang sudah banyak memberikan bukti prestasi yang sempat mengharumkan nama Daerah Sintuwu Maroso di level Nasional. Melalui latihan latihan dan kedisiplinan yang tinggi untuk meningkatkan bakat den talenta oleh karena itu sebagai orang tua bahkan guru guru di sekolah kita harus memberikan motifasi yg besar kepada anak anak kita sehingga bimbingan dan dorongan yang kita berikan dapat berbuah manis kelak di masa yang akan datang.
Kegiatan di lanjutkan dengan Penendangan bola pertama oleh Bupati Poso sebagai tanda dimulainya kegiatan O2SN dan FLS2N. Dalam hal di atas kegiatan berjalan selama 3 hari dari tanggal 26-28 maret 2018 dan kegiatan di ikuti oleh 19 kecamatan mempertandingkan jenis lomba sepak bola mini, bola volly mini, bulu tangkis, pencak silat serta renang.
Usai kegiatan terlihat para peserta membubarkan dirinya masing-masing dengan lancar dan tertib serta mendapatkan pengamanan dari Personil Polsek Poso Pesisir di bawah pimpinan Kapolsek Poso Pesisir Iptu Kukuh Edy Purwanto.

Bangun Sinergitas, Kapolres Poso Hadiri Kegiatan Musrembang RKPD Tahun 2019


Tribratanewspoldasulteng.com - Bertempat di Meeting Room bapelitbangda Kabupaten Poso di laksanakan kegiatan Musrenbang RKPD Kabupaten Poso Tahun  2019  dengan Tema “Percepatan Pencapaian Prioritas Pembangunan Daerah Melalui Pembangunan Infrastruktur, Sosial, Budaya Dan Ekonomi Yang Terintregrasi Menuju Poso Cerdas”. Senin (26/03/2019).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Poso Kolonel Marinir Purn. Darmin Agustinus Sigilipu, Ketua DPRD Kabupaten  Poso Ibu Ellen Ester Pelealu. SE, Kapolres Poso AKBP Bogiek Sugiyarto S.H, S.I.K, Dandim 1307 Poso Letkol Inf. Dodi Triyohadi S.Sos, Danyon 714 SM Mayor Inf. Arianto Maskare Subagio, Kepala Kejaksaan Negeri Poso Sukarman SH. MH, Ketua Pengadilan Kab. Poso yang diwakili oleh Safri SH, Dan Sub POM Poso Kapten CPM I Gusti Nyoman Darmayasa, Para Kepala OPD Kabupaten Poso, Rektor Unsimar Poso Drs. Kisman Lantang SE, Rektor Unkrit tentena, Para Kadis dan Para Kabag di wilayah Kabupaten Poso, Para Camat, Lurah, dan Kepala Desa Se Kabupaten Poso, Tokoh Masyarakat, tokoh Agama dan tokoh Wanita se Kabupaten Poso, Serta para tamu undangan yang hadir berjumlah sekitar 150 orang.
Kegiatan itu di awali dengan Pembacaan Doa yang di pimpin oleh Pendeta Ibu Yermince Rongkaloe, S. Si Theol. Kemudian laporan Penyelenggaraan Musrenbang RKPD Kabupaten Poso Tahun 2019 oleh Noldy Tobondo, ST. MT yang mengatakan musyawarah perencanaan kerja pemerintah daerah di laksanakan sesuai dengan undang-undang no 17 tahun 2003, tujuan Musrenbang untuk merangkung hasil singkronisasi  hasil tes di daerah -daerah, mempertajam kinerja kabupaten  Poso.
Ketua DPRD Kab. Poso Ibu Elen Ester Pelealu dalam sambutannya mengatakan pelaksanaan kegiatan Musrenbang mengalami peningkatan yang sangat berarti karena sesuai dengan perencanaan pembangunan daerah. Kepala daerah dan anggota DPRD memilik kewenangan yang sama untuk mengolah anggaran dana, terkait infrastruktur jalan yang sangat menunjang perekonomian Masyarakat antara lain , ruas jalan Sanggira- Panjoka, jalan lingkar Mayoa Pamona Selatan ,ruas jalan pintu Tuare dan ruas jalan Watutau- Doda. Terkait mutasi kependudukan Dusun Dongi-Dongi Desa Sedoa yang di mana belum selesai sehingga kami mengharapkan bagi instansi yang terkait agar segera menyelesaikan,  sehingga masyarakat Dusun Dongi-dongi mendapatkan kepastian hukum, terkait penambang  emas ilegal di wilayah dongi- dongi yang masih di lakukan  oleh orang luar dari Kabupaten Poso yang masih berlangsung sampai saat ini.
Di lanjutkan dengan sambutan Bupati Poso Kolonel Marinir Purn. Darmin Agustinus Sigilipu sekaligus membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (MUSRENBANG RKPD) Kabupaten Poso. Bupati Poso mengatakan kemampuan piskal APBD kita sangat terbatas maka di butuhkan dana dari pusat dan provinsi baik berupa tugas pembentukan (TP) dekonsentrasi (Decon) yang mempunyai dana alokasi khusus agar terus berkordinasi dengan OPD mitra di tingkat provinsi dan bapelitbangda untuk mlngusulkn dana alokasi khusus melalui aplikasi krisna bapenas, memberi dukungan dan mandat sepenuhnya kepada team anggaran pemerintah daerah terutama bapelitbangda untuk mengkordinir OPD dalam menginput usulan dana alokasi khusus tahun 2019.
Tambahnya, di ucapkan terima kasih kepada OPD Kabupaten Poso yang telah mngkordinasi dengan baik dengn bapelitbangda  dalam meningkatkan kualitas perencanaan pembangunan kabupaten Poso sehingga tahun 2018 Poso masuk nominasi 6 besar calon penerimaan penghargaan pembangunan, mengingatkan team anggaran Pemerintah Daerah untuk meninjau kembali dokumen perencanaan pembangunan daerah yang meliputi rencana pembangunan jangka menengah daerah dan rencana strategis perangkat daerah untuk di evaluasi dan di adakan revisi sesuia situasi dan kondisi

Torang Semua Basudara


Anggota Polres Banggai melaksanakan apel pagi, senin 26 maret 2018
Tribratanewspoldasulteng.com – Torang semua basudara, baku lihat, baku sayang dan baku bantu itulah sebait kalimat yang sering di sampaikan oleh Kapolres Banggai AKBP. Heru Pramukarno, Sik kepada anggota Polres Banggai. Kata – kata itu kembali di ucapkan beliau di hadapan anggota Polres Banggai saat mengambil apel pagi di halaman Polres Banggai senin 26 Maret 2018.
“Torang semua basudara, baku lihat, baku sayang dan baku bantu “, tegas AKBP Heru Pramukarno, Sik.
Selanjutnya Kapolres Banggai AKBP. Heru Pramukarno, Sik mengucapkan terimah kasih atas pelaksanaan tugas kepada seluruh anggota dan berpesan agar anggota Polres Banggai untuk selalu kompak dan ikhlas dalam melaksanakan tugas. Apapun yang terjadi adalah kehendak dari Allah SWT dan pasti ada hikmahnya.
Juga beliau meminta anggota tidak ragu dalam melaksanakan tugas dan bertugaslah seperti biasanya karena semuanya yang telah dilaksanakan akan saya pertanggung jawabkan.
Menyinggung masalah eksekusi tanjung kapolres menyatakan itu adalah tugas negara , kepentingan kepolisian adalah melaksanakan tugas negara dan tidak ada kepentingan lainnya. Undang – undang No. 2 tahun 2002 tentang Kepolisian dalam Pasal 15 (1) Dalam rangka menyelenggarakan tugas sebagaimana dimaksud dalam Pasal 13 dan 14 Kepolisian Negara Republik Indonesia secara umum berwenang,  huruf l. memberikan bantuan pengamanan dalam sidang dan pelaksanaan putusan pengadilan, kegiatan instansi lain, serta kegiatan masyarakat.
Pada kesempatan itu Kapolres Banggai AKBP. Heru Pramukarno, Sik sempat bercanda,  “ Saya  tidak takut dengan mutasi namun yang jadi masalah saya  tidak paham Jakarta jangan sampai nanti  tersesat di Jakarta ”. Candaan sang Kapolres berhasil membuat seluruh peserta apel tersenyum. Diakhir arahannya seluruh peserta apel memberikan aplous ( tepuk tangan ) yang meriah sebagia rasa hormat kepada Kapolres Banggai AKBP. Heru Pramukarno, Sik.
Sebelumnya melalui Surat Telegram Kapolri Nomor : ST/683/III/KEP./2018 tanggal 24 Maret 2018 AKBP Heru Pramukarno, Sik telah dimutasikan dari jabatan Kapolres Banggai menjadi pamen Baharkam Polri.

Lima Anggota Polres Parigi Moutong Mengikuti Sidang Pra Nikah


Tribratanewspoldasulteng.com - Bertempat di Aula Pesat Gatra, Lima personil Polres Parigi Moutong mengikuti sidang pra nikah yang dipimpin oleh Waka Polres Parigi Moutong KOMPOL I KETUT TADIUS,SH, Sekretaris Kabag Sumda AKP M. H DARWIS, S,sos Penasehat Kasi Propam AIPTU ANSARUDDIN,SH dan yang mewakili Ketua Bhayangkari Cabang Parigi.
Sidang ini dilakukan,selain untuk mengecek kesiapan masing – masing pasangan sebelum melaksanakan pernikahan. Diantaranya kelengkapan berkas dokumen juga sebagai pembekalan bagi pasangan sebelum menikah secara resmi diantaranya menyangkut menjaga keharmonisan rumah tangga maupun kaitannya dengan pelaksanaan tugas sebagai Anggota Polri.


Dimana kepada calon istri untuk mengetahui bahwa setiap anggota Polri kepentingan dinas / tugas lebih diutamakan dari pada kepentingan ataupun urusan pribadi/keluarga.
Sidang pranikah ini, dirangkaikan pula dengan penyerahan seragam bhayangkari kepada calon istri sebagai tanda nantinya apabila sudah resmi menjadi istri seorang anggota Polri secara otomatis menjadi anggota Bhayangkari.
Pimpinan sidang KOMPOL I KETUT TADIUS, SH menyampaikan bahwa sebagai pasangan yang akan menjadi keluarga baru dapat membina keluarga dengan baik dan masalah keuangan suami wajib memberikan gaji dan remonerasinya kepada istri. Bhayangkari wajib mengikuti arisan bulanan yang setiap bulannya dilaksanakan.
Dengan dilaksanakannya sidang pra nikah ini diharapkan para calon istri serta mertua maupun keluarga dapat mengetahui tugas pokok dari calon suaminya yang merupakan anggota Polri dan juga sidang pra nikah ini merupakan hal yang wajib dilaksanakan oleh setiap personil Polri sebelum melaksanakan pernikahan sesuai dengan aturan yang berlaku serta merupakan bentuk sidang nasehat pernikahan kepada pasangan yang akan melangsungkan pernikahan.
Berikut nama-nama personil yg melaksanakan sidang pranikah :
 
1.BRIPKA ARMAN NURDIN BA SEK BOLAM DENGAN Pr. VENTY EKAWATI LAMUANTA. 
2.BRIPTU I MADE SUWIKAN  BA SIKEU DENGAN Pr. NI WAYAN JUNI YASTINI 
3.BRIPTU I NYOMAN TRIANA  BA SEK BOLAM DENGAN Pr. NI LUH NITRI.
4.BRIPDA I GEDE AGUS SUKARIYASA BA SAT SABHARA DENGAN Pr. NI KETUT SARIASIH. 
5.BRIPDA NI MADE WISMANTARI BA SIUM DENGAN Lk. I WAYAN GEDE WINDU KANAKA, S. STP.

Melalui Sholat Subuh , Polsek Labuan Sampaikan Pesan Kamtibmas


Tribratanewspoldasulteng.com - Dalam rangka menyampaikan pesan kamtibmas untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Waka Polsek Labuan Kesatuan Polres Donggala IPTU Chaerundin Chalimu melaksanakan Sholat shubuh berjamaah di masjid Babul Jannah Ds. Salumbone Kec. Labuan Kab. Donggala, Ahad (25/03/) subuh tadi.
Setelah selesai sholat subuh berjamaah,  dengan duduk bersama tanpa memandang status,  IPTU Chaerundin Chalimu bersama warga berbincang – bincang membahas tetang situasi kamtibmas di Desa.
Dikempatan tersebut IPTU Chaerundin Chalimu menghimbau kepada para jamaah untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif antara lain diharapkan tokoh agama dan tokoh masyarakat ikut berperan serta menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2018.
“ Bila di kemudian hari menemukan potensi gangguan kamtibmas, penyakit masyarakat maupun permasalahan sosial lainnya untuk segera menghubungi Kepolisian terdekat. Tahap kampanye dalam pilkada Kab. Donggala 2018 sedang berlangsung, pastikan tidak terjadi permasalahan dan mau menerima perbedaan” tambah IPTU Chaerundin Chalimu.
Kami juga menginfokan adanya rencana rekruitmen calon anggota polri, agar para jamaah bisa meneruskan kepada pihak keluarga atau orang – orang terdekat agar bisa ikut mendaftar serta persiapan latihan sejak sekarang agar bisa berhasil.
Kegiatan sholat subuh berjamaah tersebut sebagai sarana komunikasi antara Polisi dengan warga serta untuk meningkatkan tali silahturahmi kepada warga  dan tokoh agama, karena dalam mejaga kamtibmas diperlukan dukungan dan partisipasi dari semua pihak baik keamanan, pemerintahan maupun masyarakat.

AKBP Wawan Sumantri, ST.,SH.,MH Menjabat Kapolres Sigi Yang Baru


Tribratanewspoldasulteng.com - Berdasarkan Surat Telegram Kapori Nomor : ST/664/III/KEP./2018 tanggal (8/3/2018) AKBP Wawan Sumantri, ST.,SH.,MH secara Resmi menjabat Sebagai Kapolres Sigi yang Baru di tandai dengan Upacra Sertijab yang di pimpin Langsung oleh Kapolda Sulteng Brigjen Pol I Ketut Argawa di Gedung Torabelo Mapolda Sulteng, Selasa (20/3/018) Pukul 13.00 Wita.
Melalui Sertijab tersebut AKBP Wawan Sumantri, ST.,SH.,MH secara Resmi menjabat Sebagai Kapolres Sigi Baru menggantikan Kapolres Sigi Lama AKBP Agung Kurniawan, S.IK Yang sudah menjabat Kapolres Sigi Selama kurang lebih 2 Tahun.
AKBP Agung Kurniawan, S.IK mendapat promosi jabataan sebagai Wadansat Brimob Polda Bengkulu.

Laka Lantas di Buol : Terobos Lampu Merah Akibatkan Tiga Korban Luka


Tribratanewspoldasulteng.com – Sabtu sore (24/03/18) sekitar pukul 15.00 wita bertempat di Jalan Syarif Mansyur tepatnya di Traffic light Kelurahan Kali Kecamatan Biau terjadi kecelakaan lalulintas antara sepeda motor Suzuki Smash VS Yamaha V-xion
Berawal dari pengendara sepeda motor Suzuki Smash Muh Hafid (16 Tahun) warga Desa Kokobuka Kecamatan Tiloan melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Kelurahan Kali hendak akan menuju Kelurahan Buol, pada saat melintas di Traffic light jalan Syarif Mansyur berbelok ke arah kanan dengan melanggar APILL/ menerobos lampu merah sehingga menabrak kendaraan sepeda motor Yamaha V-xion yang dikendarai Abu Bakar (47 Tahun) Warga Desa Busak 1 Kecamatan Karamat yang datang dari arah kanan jalan
Akibat kecelakaan ini kedua pengendara bersama boncengan dari pengendara V-xion terjatuh di aspal jalan dan mengalami luka
Diduga kedua pengendara tidak dapat mengendalikan kendaraannya bermula dari Pengendara Suzuki Smash melanggar dengan menerobos Traffic light sehingga terjadi kecelakaan yang mengakibatkan pengendara V-xion mengalami luka berat serta istri yang dibonceng mebgalami luka ringan dan pengendara Suzuki Smash mengalami luka ringan
“Benar telah terjadi kecelakaan ditraffic light Jalan Syarif mansyur mengakibatkan korban luka tiga orang yakni pengendara yamaha V-xion beserta boncenganya serta pengendara Suzuki Smash, saat ini korban sedang menjalani perawatan di RSUD Mokoyuri Buol adapun kerugian materi akibat kecelakaan ini sekitar lima juta rupiah” Ungkap Kasat Lantas IPTU S Widodo Eko Susilo, SP
“Petugas unit Laka lantas telah melakukan olah TKP dan mengecek korban di rumah sakit, saat ini barang bukti kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan di kantor Polres Buol guna kepentingan proses lebih lanjut” Tambah Kasat Lantas.

Jumat bersih bentuk sinergitas 3 Pilar Kecamatan Ratolindo Kabupaten Touna


Tribratanewspoldasulteng.com – Kapolsek Ampana Kota Polres Touna AKP Asman Basila, B.B.A., bersama Camat Ratolindo Sigit Labolong S.STP., Danramil Ampana Kota Kapt. Inf. Kingking, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan warga melaksanakan Jumat Bersih di Desa Sumoli Kecamatan Ratolindo, Jumat (23/03).
Kapolsek, Danramil, Camat Ratolindo, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa dibantu warga bekerjasama untuk membersihkan lingkungan dalam rangka menciptakan kebersihan dan kenyamanan lingkungan.
70966c0e-45aa-4586-8614-ab833796918e (1)
Menurut Kapolsek, “Kegiatan ini menjadi salah satu ajang silaturahmi antara tiga pilar yang ada di Kecamatan Ratolindo serta Bhabinkamtibmas, Babinsa dan warga sekitar”.
“Selain untuk kebersihan lingkungan disini kami bisa menciptakan suasana kekeluargaan dalam menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman,” tambah Kapolsek yang akan memasuki purna tugas pada bulan April 2018 mendatang.
2c7fc3d2-921d-4d4e-90ba-0646acc80b2c
Sementara itu Camat Ratolindo Sigit Labolong S.STP, mengatakan, “kegiatan Jumat bersih ini akan terus kami laksanakan satu kali dalam seminggu guna mencipatakan lingkungan yang bersih dan nyaman.

Sabhara Polres Touna Tingkatkan Penjagaan Mako Malam Hari


Tribratanewspoldasulteng.com – Satuan Sabhara Polres Touna tingkatkan penjagaan Mako Polres pada malam hari, yang mana salah satu sasaran patrolinya di laksanakan di daerah rawan masuknya orang tidak di kenal serta mengantisipasi gangguan kamtibmas disekitar Mako Polres Touna.
407b563a-e60a-42ad-b507-fe5ac563d9ac
Personil melakukan pengecekan dengan patroli jalan kaki mengelilingi Mako Polres baik dibelakang bangunan Polres maupun ruangan-ruangan gedung hingga depan Mako Polres Touna dengan menggunakan senjata lengkap.
c0574cf4-0419-46f0-97dd-1f5f6098bd71
“Tidak hanya malam hari saja, siang haripun kami perketat penjagaan Mako Polres Touna, pengecekan terhadap pengunjung yang datang dan memeriksa barang-barang bawaan masyarakat yang datang merupakan tugas piket penjagaan agar situasi Polres Touna steril dan tetap kondusif, ujar kasat Sabhara AKP  Alfian Joan Komaling. 

Wujud Sinergitas Antara Polisi Dengan Masyarakat Saat Melaksanakan Sholat Jum’at Berjamaah


Tribratanewspoldasulteng.com – Banyak cara Polisi untuk bisa menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat, tidak hanya bersilaturrahmi kepada ulama, jajaran Polres Touna mengikuti shalat Jum’at bersama masyarakat, Jumat (23/03).
1e9ae96a-a465-443e-bd14-ad95ee160d3f
Seperti yang dilakukan oleh Kabag Ops Polres Touna Kompol Moh. Jafar AR. bersama staf, Kabag Sumda Polres Touna Kompol Duka Beddu, S.H., M.H. bersama staf dan para Kasat, Kapolsek bersama staf serta para Bhabinkamtibmas yang mengikuti shalat Jum’at berjamaah di masjid-masjid yang ada diwilayah hukum Polres Touna.
a31c3423-c3f2-4d32-903d-41e7824cec93
Sesudah pelaksanaan shalat Jum’at berjamaah, para Kabag, Kasat, Kapolsek serta Bhabinkamtibmas, menyampaikan pesan kamtibmas kepada para jamaah shalat jum’at tentang perkembangan situasi kamtibmas di dalam negeri. Serta mengajak seluruh jamaah untuk bersama-sama tidak mudah terpengaruh terhadap berita bohong atau yang sering di sebut hoax.
2b528c8c-5259-4b8f-b51d-e0521f357a43
“Saya mengajak kepada masyarakat untuk selalu menyaring berita yang ada, jangan sampai masyarakat di Kabupaten Touna termakan berita hoax yang dapat memecah belah bangsa,” ucap Kasubbaghumas Iptu L. Hasanuddin, S.H. yang pada kesempatan kali ini melaksanakan sholat Jumat berjamaah di Masjid Ikhlasul Amal Kelurahan Uentanaga Atas Kecamatan Ratolindo.
7a1d0be9-53fe-4d4d-8e73-ed6776d2b612
Setelah penyampaian pesan-pesan kamtibmas, para pengurus dan jamaah masjid melakukan pernyataan sikap atau deklarasi anti berita Hoax serta menyatakan dukungan kepada Polres Touna dalam melakukan penindakan terhadap para pelaku penyebaran berita hoax yang dapat memecah keutuhan NKRI.

Sempat Buron, Tim Macan Buser Polres Touna Berhasil Tangkap Pelaku Penganiayaan


Tribratanewspoldasulteng.com – Tim Macan Buser Polres Touna berhasil amankan BAIL alias Beni (31) warga Jalan Tadulako RT/RW 010/004 Kelurahan Ampana Kecamatan Ampana Kota, Sabtu (24/03).
Pelaku  ditangkap lantaran diduga melakukan tindak pidana penganiayaan terhadap korbannya sehingga mengalami luka robek di bagian kepala pada bulan Agustus 2017 disalah satu tempat hiburan malam dijalan Yos Sudarso Kel. Uentanaga Bawah Kecamatan Ratolindo.
Tersangka yang sudah lama buron ini ditangkap ditempat persembunyiannya dilorong bendungan Pandelengi Kecamatan Ampana Kota oleh Kanit Buser Bripka Samsul Nonci bersama empat orang anggota.
Kasat Reskrim Polres Touna, AKP Evry Susanto, S.H., S.I.K. mengatakan, “sebelum anggota kami melakukan penangkapan pelaku sudah dua kali dilakukan pemanggilan namun tidak di indahkan”.
“Penangkapan pelaku berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP–B/136/VIII/2017/Sulteng/Res Touna, tanggal 13 Agustus 2017 dan Surat Perintah Penangkapan Nomor: Sp.Kap/18/III/2018/Reskrim, tanggal 23 maret 2018,” ucap Kasat Reskrim.
Saat ini pelaku telah diamankan di Polres Touna untuk menjalani proses penyidikan oleh penyidik Satreskrim Polres Touna.

Polres Morowali turunkan kekuatan penuh amankan Debat Publik pilkada Morowali tahun 2018 tahap pertama


Tribratanewspoldasulteng.com - (24/3/2018) Dalam memberikan rasa aman saat jalannya Debat Publik Pilkada Kabupaten Morowali tahun 2018 tahap pertama yang disiarkan langsung malam ini pukul 19.30 Wita di Inewstv, Polres Morowali menurunkan seluruh personel yang terlibat Ops Mantap Praja Kinambuka 2018.
Pukul 14.20 Wita bertempat di Jalan Depan Aula Serba Guna Abdul Rabbie Kelurahan Matano Kecamatan Bungku Tengah Kabupaten Morowali dilaksanakan Apel Konsolidasi dalam rangka mengamankan jalannya Debat Publik Pilkada Morowali tahun 2018 tahap pertama.
Apel dipimpin langsung oleh Kabagops Polres Morowali sebagai Kepala Perencanaan dan Pengendalian Operasi Kinambuka 2018 dan dihadiri oleh seluruh personel yang terlibat Operasi Kinambuka 2018 diantaranya personel Polres Norowali, personel jajaran Polsek se-Kabupaten Morowali, personel BKO Ditsabhara Polda Sulteng, Kompi IV/B Brimob Pelopor Morowali, personel Kodim 1311 Morowali, Kompi TNI 714 Senapan B Morowali dan personel Koramil Bungku Tengah dan Koramil Bungku Selatan.
Proses pengamanan kegiatan tersebut seluruh gedung baik didalam maupun di halaman gedung harus disterilkan untuk menghindarkan dari hal-hal yang tidak diinginkan yang bisa saja terjadi.
Dengan menggunakan metal detektor seluruh sudut ruangan baik didalam maupun di luar ruangan diperiksa dengan ketat yang dilakukan oleh personel Brimob. Tidak hanya itu Polres Morowali mendatangkan langsung personel Ditpamobvit untuk memasang walk-through metal detektor yaitu pintu yang digunakan untuk mendeteksi semua barang bawaan yang berada dalam pakaian / badan para tamu yang akan memasuki ruangan. Sehingga tamu yang masuk ke ruangan benar-benar bersih dari barang-barang berbahaya yang dapat mengganggu jalannya kegiatan.
“Tiga Jam sebelum kegiatan berlangsung gudung harus benar-benar steril :” tegas perintah orang nomor tiga di Polres Morowali. Saat memantau langsung pelaksanaan sterilisasi dan kegiatan lainnya menyangkut pengamanan kegiatan tersebut.
Polres Morowali mengharapkan kepada seluruh simpatisan agar tetap tertib demi kelancaran jalannya Debat Publik Pilkada Morowali tahap peratama ini.

Polisi Amankan 6 Orang Anak Dibawah Umur yang Pesta Miras di Lokasi Masjid


Tribratanewspoldasulteng.com – Setelah penutupan tempat penyulingan minuman keras jenis cap tikus secara masif di Tolitoli beberapa waktu yang lalu, masih ada saja orang yang bermain – main dengan tetap menjual cap tikus.
Hal itu dibuktikan dengan ditemukannya 6 orang anak dibawah umur tengah mengkonsumsi cap tikus, Sabtu, (24/3/2018) pukul 01.45 WITA.
“Patroli malam, SPKT regu II mengamankan 3 unit sepeda motor dan 7 orang pemuda yang sedang mengkonsumsi miras di lokasi Masjid agung yang dibeli di wilayah Kelurahan Panasakan,” kata Kapolsek Baolan, Iptu Army Casriyanto.
Ke 6 pemuda tersebut berinisial MI, (22), R, (17), RI, (16), A, (15), MF, (22), A, (18), dan RA, (17), 3 diantaranya merupaka pelajar.
“Ke 6 pemuda tersebut selanjutnya diamankan di Mapolsek Baolan untuk dilakukan pembinaan,” imbuhnya.

Polres Donggala Rutin Pantau Situasi Kamtibmas


Tribratanewspoldasulteng.com - Polres Donggala tingkatkan pengamanan dan patroli rutin ke kawasan yang rawan terjadi gangguan keamanan dan tindak kriminalitas. Upaya itu dilakukan di siang dan malam hari menjelang Pilkada 2018, jumat (23/03) malam hari.
“Patroli ini bertujuan mengantisipasi gangguan kamtibmas dan kriminalitas. Selain itu kami juga memantau segala aktivitas penyelenggara pemilu, termasuk kegiatan kampanye pasangan calon (Paslon),” kata Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji.
Dengan rutin giat patroli ini, pihaknya terus memberikan arahan pesan-pesan kamtibmas kepada warga masyarakat, terutama kepada tim-tim sukses kandidat yang maju pada Pilkada 2018, agar tetap menjaga kondusifitas di wilayah masing-masing.
Kapolres menerangkan, sejauh ini kondisi keamanan di Kab. Donggala aman dan kondusif. Namun ia tetap meminta seluruh personel waspada dan tidak lengah dalam menjalankan tugas.
Dengan rutin giat patroli yang dilakukan, tentunya akan menekan ruang gerak para pelaku tindak kriminal yang akan melakukan kejahatan, serta jenis penyakit masyarakat lainnya.

Pastikan Tahanan Terkontrol, Kapolres Cek Ruang Tahanan


Tribratanewspoldasulteng.com - Untuk memastikan ruang tahanan Polres Donggala dalam keadaan aman, Kapolres Donggala AKBP S. Ferdinand Suwarji  melakukan pengecekan  ruang tahanan, Jumat (23/03) malam hari.
Dalam pengecekannya, Kapolres memeriksa secara langsung setiap ruangan dan kamar yang di tempati  para tahanan, memeriksa barang tahanan  guna memastikan tidak ada barang yang berbahaya.
Setelah memeriksa sekitar ruang tahanan, Kapolres turut mengabsen para tahanan dan mengecek secara langsung  kondisi fisik para tahanan.
“Saya mengingatkan kepada para tahanan untuk introspeksi diri, meningkatkan ketaqwaan kepada Tuhan, berperilaku baik selama menjalani masa tahanan dan saat bebas nanti untuk tidak mengulangi perbuatannya yang melanggar hukum serta pergunakan umur yang kita punya untuk hal yang baik.” kata Kapolres.
Kedatangan Kapolres yang secara mendadak tersebut sekaligus mengecek kesiap siagaan para anggota yang sedang bertugas piket jaga tahanan untuk tidak lengah terhadap tahanan yang ingin melarikan diri.
Kapolres juga menyampaikan kepada petugas jaga bahwa tahanan memiliki hak untuk diperlakukan secara baik. Terutama menyangkut kesehatan maupun kebutuhan pribadi. 
Kalau ada tahanan yang sakit segera kita obati. Pemeriksaan kesehatan juga rutin dilaksanakan oleh urkes Polres Donggala. 
“Siap siaga dan tingkatkan kewaspadaan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, melakukan kontrol kepada tahanan secara rutin untuk antisipasi tahanan melarikan diri dan cek kesehatan tahanan serta kebersihan ruang tahanan “. Pesan Kapolres Kepada Jaga Tahanan.

Kapolsek Bunobogu Rutin Jalankan Jumat Keliling



Tribratanewspoldasulteng.com – Kapolsek Bunobogu Iptu Muhammad Hasbi Sy. L bersama 2(dua) anggota polsek bunobogu melaksanakan giat jumat keliling yang bertempat di mesjid AL MUHAJIRIN desa konamukan. Jumat (23 maret 2018).
Setelah pelaksanaan Sholat Jum’at secara berjamaah dilaksanakan, Kapolsek bunobogu Muhammad Hasbi Sy. L menyampaikan pesan-pesan kamtibmas diantaranya berita Hoax, ujaran kebencian dan isu Sara.
Kegiatan selesai sekitar jam 13.30 wita. Selama giat berlangsung situasi aman dan terkendali.

Blusukan Polantas Dalam Rangka Ops Keselamatan Tinombala 2018


Kasubdit Dikyasa Dit Lantas Polda Sulteng, AKBP Agustin S Tampi, S.Ip, M.PA di dampingi Kasubsatgas Dikmas, Kompol Naima Akaseh, SH, MH saat foto bersama pemberian cinderamata kepada warga yang berhasil menjawab pertanyaan dari petugas tentang tata tertib berlalu lintas dijalan raya, jum’at (23/03/2018) sore, di lapangan Walikota Palu.
Tribratanewspoldasulteng.com – Dalam rangka mensosialisasikan Operasi Keselamatan Tinombala 2018, yang akan segera berakhir pada tanggal 25 Maret 2018 itu, Direktorat Lalu Lintas Polda Sulteng bekerja sama dengan Jasa Raharja dan BRI Cabang Palu, kembali melaksanakan kegiatan blusukan dalam bentuk panggung hiburan bagi masyarakat, jum’at (23/03/2018) sore, di lapangan Walikota Palu.
Dalam kegiatan tersebut petugas membagikan brosur tata tertib berlalu lintas di jalan raya kepada masyarakat yang sedang beraktivitas di sekitar lapangan Walikota Palu, serta berorasi menyampaikan pesan-pesan keselamatan berlalu lintas dijalan raya.
Selain membagikan brosur tata tertib berlalu lintas dijalan raya, petugas juga memberikan hadiah berupa helem dan cinderamata bagi warga yang bisa menjawab pertanyaan yang diajukan petugas.
Tujuan dilaksanakan kegiatan tersebut guna terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di jalan raya, sehingga menurunnya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.
Salah satu warga bernama Yani, yang mendapatkan helem mengaku senang karena berhasil menjawab pertanyaan yang diajukan salah satu petugas.
“Iya, senang dapat helem, soalnya tadi bisa jawab pertanyaan ibu Polwan itu, disamping itu juga kita mendapatkan sedikit pencerahan mengenai tata tertib berlalu lintas dijalan raya,” ucapnya.
Sementara itu, Kasubdit Dikyasa Dit Lantas Polda Sulteng, AKBP Agustin S Tampi, S.Ip, M.PA mengharapkan kedepannya dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mentaati peraturan lalu lintas dan pemahaman tentang keselamatan berkendara menjadi kebutuhan.
“Saya berharap kedepan kesadaran masyarakat makin meningkat dalam mentaati peraturan lalu lintas dan pemahaman tentang keselamatan berkendara menjadi kebutuhan,” ujar Kasubdit Dikyasa Dit Lantas Polda Sulteng.