Unras guru honor dan kontrak se Kabupaten Morowali. Kabagops Polres Morowali pimpin pengamanan
Tribratanewspoldasulteng.com - Rabu (5/9/2018) dipimpin oleh Kabagops Polres Morowali AKP Tomy Gusmayanto.S.H..Personel Satsabhara Polres Morowali dan personel Polsek Bungku Tengah melaksanakan pengamanan unjuk rasa.
Kantor Dinas Pendidikan Daerah Morowali dan kantor DPRD Morowali menjadi sasaran Unjuk rasa yang dilakukan oleh guru-guru kontrak seKabupaten Morowali tersebut.
Adapun tuntutan massa aksi diantaranya adalah :
1. Mempertanyakan Honor Guru Kontrak yang baru dibayarkan 1 bulan yakni bulan Mei 2018.
2. Mempertanyakan SK pengangkatan guru kontrak tahun 2018 yang sampai saat ini belum diterima oleh para guru kontrak.
3. Mempertanyakan kelanjutan kontrak guru PAUD sampai guru SMP.
Koordinator lapangan yang dipimpin oleh An. Abd.Samad dengan perwakilan guru kontrak dari 4 Kecamatan yakni Kec.Witaponda,Kec.Bumiraya,Kec.Bungku Barat,Kec.Bungku Tengah,Kec.Bungku timur dengan jumlah massa sekitar 100 Orang. Diterima oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Kab.Morowali.
Usai menyuarakan tuntutannya di kantor Dinas Pendidikan Daerah Morowali, massa aksi kemudian menuju kantor DPRD Morowali. Sebanyak 30 perwakilan guru kontrak diterima oleh Wakil Ketua I DPRD di ruang rapat pimpinan DPRD Morowali.
Pihak DPRD sendiri akan memanggil dinas terkait dan mengundang perwakilan dari Guru kontrak untuk membahas permasalahan tersebut yang rencana akan dilaksankan pada hari Kamis Tanggal 06 September 2018 Pukul 10.00 wita bertempat di ruang rapat kantor DPRD Morowali.
Hingga selesainya unjuk rasa, situasi berjalan aman tertib dan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar