Kamis, 13 September 2018

Tiba Di Palu, Briptu Akyko Micheel Kapito Disambut Meriah


Briptu Akyko Micheel Kapito, saat dikalungkan bunga oleh Dansat Brimob Polda Sulteng, Kombes Pol Guruh Arif Darmawan, SIK, MH, Minggu (09/09/2018) siang, di area kedatangan Bandar Udara Mutiara Sis Aljufri Palu.
Tribratanewspoldasulteng.com – Peraih medali perunggu dalam perhelatan Asian Games 2018 dalam cabang olahraga sepak takraw beberapa waktu lalu, Briptu Akyko Micheel Kapito tiba di Bandar Udara Mutiara Sis Aljufri, Kota Palu, Sulawesi Tengah, Minggu  (09/09/2018) siang, dengan menggunakan pesawat komersil milik maskapai Batik Air.
Pemain sepak takraw yang kesehariannya bertugas di Satuan Brimob (Sat Brimob) Polda Sulawesi Tengah itu disambut meriah oleh rekan-rekan seprofesinya dan masyarakat di area kedatangan bandara, yang juga dihadiri oleh Dansat Brimob Polda Sulteng, Kombes Pol Guruh Arif Darmawan SIK, MH dan Pakor Polwan Polda Sulteng, AKBP Agustin S Tampi sekaligus mengalungkan bunga.
Usai mengalungkan bunga, Briptu Akyko kemudian diarak menggunakan mobil Humvee milik Sat Brimob Polda Sulteng menuju Mako Sat Brimob Polda Sulteng, di Jalan RE Martadinata, Km 12, Kelurahan Mamboro, Kecamatan Palu Utara, Kota Palu.
Tiba di Mako Sat Brimob Polda Sulteng, Briptu Akyko disambut ratusan personel Sat Brimob Polda Sulteng, usai penyambutan acara kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar