Rabu, 10 April 2019

Kapolres Banggai Terjunkan Ratusan Personil Pengamanan Kampanye Terbuka di GOR



Poldasulteng.com – Ratusan Personil gabungan Polres Banggai melaksakan pengamanan Kampanye terbuka Partai PDI-P di Lapangan GOR Kelurahan Kilongan, Kecamatan Luwuk Utara, Selasa (9/4).
“Pasukan yang diterjukan dalam pengamanan kampanye ini sebanyak 495 personil gabungan,” kata Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh SIK, SH, MH, kepada awak media diselah-selah pelaksanaan pengamanan.
Kapolres menegaskan kepada anggota untuk melaksanakan tugas pengamanan dengan maksimal dan bekerja sesuai perintah yang sudah ditugaskan oleh surat perintah yang telah di keluarkan.
“Kami memeriksa setiap barang bawaan guna mencegah adanya barang berbahaya dan terlarang di lokasi kampanye,” terang AKBP Moch. Sholeh.
Hal itu dilakukan, kata Kapolres, sudah sesuai SOP dengan tujuan agar mencegah terjadinya hal-hal tidak diinginkan yang bisa membuat pelaksanaan kampanye menjadi tergannggu dan tidak kondusif.
“Dalam pemeriksaan yang dilakukan oleh anggota tidak ditemukan adanya barang berbahaya dan terlarang,” beber AKBP Moch. Sholeh.
Dikatakan, pelaksanaan pengamanan kampanye yang dilakukan oleh personil gabungan Polres Banggai dan istansi terkait berjalan aman, tertib, lancar dan kondusif hingga selesai kegiatan.
“Alhamdulillah kegiatan pada hari ini berjalan aman dan lancar hingga selesai,” pungkas Kapolres.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar