Jumat, 10 Agustus 2018

Polres Parimo Lakukan Bhakti Sosial Dalam Rangka Gelar Budaya Indonesiana Di Parigi


Tribratanewspoldasulteng.com – Polres Parigi Moutong laksanakan Bhakti Sosial di Lokasi Eks Sail Tomini dalam rangka Gelar Budaya Indonesiana.
Bhakti Sosial dilakukan dengan membersihkan lokasi lingkungan Eks Sail Tomini mulai dari memangkas rumput/ semak belukar, menyapu, memungut sampah dan membersihkan kaca bangunan rumah Utama di Lokasi Eks Sail Tomini.(7 Agustus 2018)
Kegiatan dibawah pengawasan Waka Polres Parimo KOMPOL I KETUT TADIUS, SH didampingi Kabag Ops Polres Parimo KOMPOL F.TARIGAN,SH dan Pejabat Utama Polres Parimo lainya yang mengerahkan sekitar 250 Personil Polres Parimo atas Perintah dari Kapolres Parimo.
Kapolres Parimo AKBP SIRAJUDDIN RAMLY, SH mengatakan Kegiatan Bhakti Sosial ini sebagai bentuk partisipasi kita sebagai Anggota Polres Parimo bersama Pemda Parimo dalam memelihara lingkungan, mempersiapkan dan mensukseskan kegaitan Budaya Indonesiana yang mulai digelar pada tanggal 10 Agustus 2018.”Ujar Kapolres Parimo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar