Wakapolres Parigi Moutong Pimpin Sidang Pra Nikah Personil Polres
Tribratanewspoldasulteng.com – Polres Parigi Moutong melaksanakan sidang Pra nikah bagi Anggota Polri yang di pimpin langsung oleh Waka Polres Parigi Moutong KOMPOL I KETUT TADIUS, SH di dampingi oleh Ketua Bahayangkari yang di wakili oleh Ibu Waka Polres Parigi Moutong dan Sekretaris Sidang Kabag Sumda Polres Parigi Moutong AKP M.H DARWIS, S.sos bertempat di Aula Pesat Gatra Polres Parigi Moutong. Senin (20/08/2018).
Adapun nama Nama Personil yang melakukan Sidang Pranikah Anggota Polres Parigi Moutong antara lain :
1. AIPDA I WAYAN SUKAYASA Jabatan Ba Polsek Parigi Polres Parigi Moutong dengan Pr. NI MADE METRI, S.Pd.
2. BRIPKA EDWARD Jabatan Ba Polsek Parigi Polres Parigi Moutong dengan Pr.DIJAR RAHIM
3. BRIPTU I NYOMAN DELIANUS Javatan Ba Sat Lantas Polres Parigi Moutong dengan Pr.EVA MARIA WAHYUNINGTYAS.
4. BRIPTU I NYOMAN SUHENDRA Jabatan Ba Polsek Tomini Polres Parigi Moutong dengan Pr.NI DEWA AYU PADMI ASTUTI,A.Md.Keb.
5. BRIPDA I YOMAN EDI IRAWAN Jabatan Ba Sabhra Polres Parigi Moutong dengan Pr. NILUH ASTITI ANDANI, A.Md.Keb.
6. BRIPDA I GEDE SURYANTO Jabatan Ba Ops Polres Parigi Moutong dengan Pr. PUTU DANI INDRIYANI
7. BRIPDA I GEDE PUTRA IRAWAN Jabatan Ba Sat Sabhara Polres Parigi Moutong dengan Pr.LUH PUTU YOSINTA HARIANI, S.Tr.Keb.
8. BRIPDA ANDRI HERDIYANTO Jabatan Ba Sat Intelkam Polres Parigi Moutong dengan Pr. HANA NURDIANI, S.FARM.
Hal ini di laksanakan untuk mengetahui sejauh mana kesiapan anggota dan pasangan wanitanya untuk melaksanakan pernikahan, mengingat tugas dan tanggung jawab Polri kedepannya semakin berat.
Pimpinan sidang KOMPOL I KETUT TADIUS,SH memeberikan pesan kepada calon suami istri “jika nantinya sudah resmi menjadi suami istri di harapkan pengertian dari calon istri agar bisa mendukung tugas suami sehari-hari sebagai anggota Polri”.
“ jika nantinya sudah menjadi istri yang syah dari anggota maka di silahkan bergabung untuk mengikuti kegiatan Bhayangkari yang sudah berjalan pada saat ini dan tolong juga di jaga nama baik keluarga”. Ucap Ibu waka Polres pada saat berikan nasehatnya.
Selanjutnya pimpinan sidang mempersilahkan pasangan calon untuk melaksanakan pernikahannya pada waktu dan tempat yang telah di tentukan oleh pasangan calon tersebut, kemudian para calon dan wali nikah menandatangani surat pernyataan bersama tentang persetujuan di adakannya pernikahan dinas.
Kegiatan tersebut langsung di tutup oleh pimpinan sidang dengan mengetuk palu sebanyak 3 kali, terlihat para pasangan calon dan wali nikah membubarkan diri dengan baik dan lancar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar