Kamis, 23 Agustus 2018

Kapolres Touna Bersyukur, Pengamanan Malam Takbiran Idul Adha Berjalan Kondusif


Tribratanewspoldasulteng.com - Untuk pengamanan malam Takbiran Hari Raya Idul Adha 1439 H, jajaran Kepolisian Resor (Polres) Tojo Una-una menerjunkan seluruh kekuatan di berbagai titik diwilayah masing-masing hingga ke wilayah Polsek jajaran.

“Pengamanan malam takbiran personil kita all out meskipun kekuatan tidak seperti malam takbiran Idul Fitri, semua personil jajaran Polres Tojo Una-una dimalam ini tengah bertugas di wilayahnya masing-masing untuk mengamankan malam takbiran,” kata Kapolres Tojo Una-una, AKBP Boyke Karel Wattimena, S. IK, Selasa (21/08/2018) malam.


Sedangkan wilayah Kecamatan sendiri kata Kapolres, dirinya telah memerintahkan para Kapolsek jajaran untuk memimpin dan memonitor langsung pengamanan malam takbiran idul Adha.

“Sampai saat ini informasi yang kita himpun pelaksanaan malam takbiran idul Adha diwilayah Kabupaten Tojo Una-una berjalan lancar, aman dan kondusif,” ujarnya.

Dikesempatan itu, pihaknya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar sama-sama menjaga situasi kamtibmas supaya tetap berjalan kondusif. 

”Mari kita sambut dan rayakan hari Idul Adha 1439 H ini dengan penuh rasa tanggung jawab untuk menjaga keamanan, jangan sampai terjadi hal–hal yang tidak di inginkan,” himbaunya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar