Sabtu, 18 Agustus 2018

Operasi Bina Kusuma 2018, Polres Banggai Amankan Miras Jenis Cap Tikus


Tribratanewspoldasulteng.com — Polres Banggai menggelar Operasi (Ops) Bina Kusuma tahun 2018 pada Rabu malam (15/8/2018) pukul 21.00 Wita, dengan menyasar sejumlah tempat di kota Luwuk.
“Kegiatan Ops Bina Kusuma malam ini kami mendatangi penginapan, tempat karaoke dan rumah yang diduga menjual miras,” sebut Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh SIK, SH, MH, melalui, Kasubbag Humas Kompol Wiratno Apit SH, MH.
Dalam razia ini, personil Polres Banggai mendatangi Penginapan Ceria di Kelurahan Bungin, Kecamatan Luwuk, dan tempat karaoke Nav di area Luwuk Shopping Mall.
 “Di dua ltempat itu tidak ditemukan pasangan tanpa status, miras, narkoba, senjata tajam dan barang berbahaya lainnya tidak ditemukan,” sebut Kasubbag, kepada awak media Kamis (16/8/2018).
Selanjutnya, personil mendatangi serta memeriksa sebuah rumah yang diduga menjual miras jenis cap tikus di Kelurahan Baru, Kecamatan Luwuk.
“Di rumah milik TM anggota menemukan 3 bungkus dan 5 liter cap tikus,” ungkap Kompol Wiratno Apit.
Perwira satu melati itumenambahkan, Operasi Bina Kusuma 2018 digelar untuk menjaga situasi kamtibmas di wiayah Kabupaten Banggai agar tetap aman, nyaman dan kondusif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar