Pimpin Apel Pagi, Kapolres Banggai Cek Penampilan dan Performa Personil
Tribratanewspoldasulteng.com – Penampilan dan performa personil polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat memang menjadi perhatian tersendiri bagi masyarakat.
Sehingga untuk memastikan hal tersebut, saat pelaksanaan apel pagi di Mapolres, Senin (6/8/2018), Kapolres Banggai AKBP Moch. Sholeh SIK, SH, MH, melakukan pengecekan cara berpakaian dinas dan sikap tampang personil.
Kapolres Banggai mengatakan, sebagai anggota polri penampilan sangatlah penting dalam pelaksanan tugas sehari-hari dilapangan. Sebab, untuk memperlihatkan citra baik kepada masyarakat.
“Dengan menunjukkan sikap berseragam rapi dapat mempengaruhi simpati masyarakat,” ucap Kapolres kepada personil.
Kapolres menyampaikan bahwa pengecekan itu juga dilakukan guna melihat langsung performa, kerapian serta peggunaan seragam dinas polri yang sesuai petunjuk pelaksanaan.
“Sehingga nantinya masyarakat akan merasa senang akan kehadiran serta pelayanan dari Polisi,” jelas Kapolres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar