Jumat, 10 Agustus 2018

HIBAH PEMDA, POLRES BANGKEP GELAR PELETAKAN BATU PERTAMA PADA PEMBANGUNAN GEDUNG AULA



Tribratanewspoldasulteng.com – Kepolisian Resor Banggai Kepulauan menggelar kegiatan peletakan batu pertama pada pembangunan gedung Aula Polres, pada Rabu pagi di lingkungan Mapolres Bangkep. (8/8/2018)
 
Pada acara peletakan batu pertama, turut hadir Sekda kabupaten Bangkep RUSLI MOIDADY, ST, MT, Kapolres Bangkep AKBP IDHAM MAHDI, SIK, MAP, Perwakilan Dinas PU kabupaten Bangkep, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta para Pejabat Utama Polres Bangkep.
 
Pelaksanaan pembangunan Gedung/Aula Polres Bangkep yang akan diberi nama Aula Endra Dharmalaksana ini  bersumber dari dana hibah yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Banggai Kepulauan pada tahun anggaran 2018. Kapolres Bangkep AKBP IDHAM MAHDI, SIK, MAP dalam sambutan pada acara peletakan batu pertama menyampaikan rasa syukur dan ucapan terimakasih kepada pemerintah, baik dari Pemkab maupun DPRD kab. Bangkep atas dukungan yang telah diberikan melalui hibah pembangunan gedung aula dalam mendukung setiap pelaksanaan tugas yang lebih baik lagi.
 
“Lebih lanjut, bahwa dengan adanya aula ini, nantinya kita harapkan proses-proses atau kegitan-kegiatan Polres yang sifatnya secara internal maupun ekternal dapat terlaksana dengan baik, nyaman dan lancar,” ujar Kapolres. Ditambahkan pula bahwa Pembangunan gedung aula Endra Dharmalaksana Polres Bangkep, juga merupakan langkah antisipatif terhadap persiapan Polres Bangkep menuju Pileg dan pilpres 2019, yang nantinya sangat bermanfaat, baik itu sebagai tempat konsolidasi, maupun sebagai area Homebase bagi personil BKO yang membantu dalam proses pengamanan.
Sementara itu Sekda kabupaten Bangkep RUSLI MOIDADY, ST, MT dalam sambutannya menyampaikan rasa bangga dan bahagia atas terlaksananya pembangunan gedung Aula Polres Bangkep yang dipandang sangat perlu untuk segera dilaksanakan. Hal ini tidak hanya semata-mata demi kepentingan pihak Kepolisian saja, tetapi juga dampaknya akan berhubungan dengan kepentingan masyarakat Banggai Kepulauan secara umum, dimana keberadaan gedung Aula Polres merupakan salah satu sarana prasarana yang dibutuhkan dalam mendukung pelaksanaan tugas Kepolisian guna memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Semoga pembangunan Aula Polres Bangkep yang ditandai dengan peletakan batu pertama, dapat berjalan dengan baik dan lancar, serta dapat digunakan dengan sebaik-baiknya”, Ucap Sekda.
Proses peletakan batu pertama didahului oleh Tokoh Agama Ustadz ANWAR LAMIDJU, selanjutnya Kapolres Bangkep dan Sekda Kab. Bangkep. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar