Manusia Menurut Pandanga Al Quran
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam raga yang sehat terdapat jiwa yang sehat, itulah pepatah yang sudah menjadi idiom seantero dunia. Ada juga kata kata mutiara Ora Et Labora bekerja dan berdoa.
Dari filsafat tersebut sudah selayaknya manusia harus sehat baik jasmani maupun rohani. Banyak hal dapat dilakukan demi kesehatan keduanya. Olahraga salah satunya untuk menjaga kebugaran tubuh. Namun rohani juga harus diisi dan selalu diasah untuk menjadi manusia yang sempurna, sehat jasmani dan rohaninya.
Program mingguan Polda Sulteng, tepatnya disetiap hari Kamis seluruh personil Mapolda Sulteng secara rutin menerima siraman rohani sesuai agamanya masing-masing. Tujuanya agar seluruh personil Polda Sulteng selalu mengingat akan kebesaran Tuhan dengan berbagai nikmatnya, termasuk di dalamnya keselamatan dalam menjalankan tugas yang semakin berat.
Kamis, (07/11/2019) bertempat di Masjid Nurul Ikhsan Mapolda Sulteng usai apel pagi seluruh personil Mapolda Sulteng yang beragama Islam mengikuti siraman rohani Islam.
Kali ini ceramah disampaikan oleh DR. ASKAR, Mag yang bertemakan Manusia dalam pandangan Al Quran. Intinya manusia adalah mahluk sosial yang memerlukan korelasi dengan manusia yang lain. Dan Islam mengajarkan cara-cara bersosialisasi yang semuanya konstruktif, salaing menghargai, pada pokoknya demi kemaslahatan bersama. Itulah sebagian kecil makna manusia menurut Al Quran.
Kegiatan tersebut juga dihadiri Wakapolda Sulteng, Brigjen Pol Drs Nurwindianto, MM beserta sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Sulteng lainnya dan para personel Polda Sulteng yang beragama islam.(win)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar