Bhabinkamtibmas Lawanga Tawongan Sambangi Warga Dengan DDS
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dengan semakin kompleksnya berbagai permasalahan yang ada dikalangan warga masyarakat, maka perlu terjalinnya silaturahmi dan kerja sama yang baik antara warga masyarakat dan Bhabinkamtibmas.
Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkatibmas Kelurahan Lawangan Tawongan Polsek Poso Kota Polres Poso BRIPKA Jhon Hery, SH, yang melakukan sambang desa dengan cara door to door dan bersilaturahmi dengan warga binaannya.Kamis(31/10/10).
Bhabinkamtibmas mengatakan kegiatan tersebut guna menjalin silahturahmi dengan warga serta upaya dalam menumbuhkan rasa kepercayaan masyarakat kepada Polri.
“sambang ini merupakan upaya pihak kepolisian dalam menjalin sinergitas dengan masyarakat dan menumbuhkan kepercayaan kepada pihak Polri”pungkas Bhabinkamtibmas.
Di samping itu, sambang dapat menggali informasi tentang situasi dan kondisi serta perkembangan kamtibmas di desa.”sehingga bila terdapat atau terjadinya tindak kejahatan atau gangguan kamtibmas, warga tidak sungkan melaporkan kepada bhabinkamtibmasnya dan dapat segera ditindak lanjuti”ungkapnya.
Di harapkan dengan adanya kegiatan sambang yang di lakukan oleh bhabinkamtibmas dapat mempererat tali silahturahmi sehingga menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Wilayah Binaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar