Minggu, 03 November 2019

Awas, Bahaya Game Di Handphone Bagi Anak-Anak



Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Era saat ini sangatlah instan, semua ada dalam genggaman kita. HP merupakan alat canggih yang semuanya ada di dalamnya. Banyak perkembangan yang bergerak setiap detiknya dapat diakses dengan barang yang sangat praktis tersebut.
Namun dibalik itu, sudah banyak, bahkan sudah ratusan jatuh korban dari benda ajaib itu. Tergila-gila dengan GAME yang ada dalam HP membuat para penggunanya mengalami syndrome baik fisik maupun kejiwaanya. Sudah banyak penderita syndrome fisik dan jiwa yang telah dirawat di berbagai rumah sakit.
Hal tersebut disampaikan oleh Irwasda Polda Sulteng, Kombes Pol Drs Aries Syarief Hidayat, MM saat mengambil apel pagi, Kamis (31/10/2019) pagi, di halaman Mapolda Sulteng. Irwasda mengingatkan kepada keluarga besar Polda Sulteng untuk memberikan pengawasan terhadap keluarganya, terutama anak-anak yang masih di bawah umur. Tujuanya jangan sampai keluarga Polda Sulteng menjadi korban barang canggih tersebut.
Selanjutnya Irwasda juga mengingatkan agar penggunaan HP dari perspektif positif, seperti untuk belajar, berkomunikasi yang sifatnya konstruktif. Jangan terjebak dalam hal-hal yang negatif yang akhirnya merugikan pribadi masing-masing.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar