Palu, (03/05/2016) Tim dari
Divisi Hukum Polri yang di ketuai oleh Kombes Pol. H. Tursilon SH melaksanakan
Sosialisasi Konsep Dasar Gender Dan Pengarusutamaan Gender di Gedung Torabelo
Mapolda Sulteng.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh
Wakapolda Sulteng Kombes Pol. Drs. Leo Bona Lubis, Pejabat Utama Polda Sulteng,
Wakapolres jajaran Polda Sulteng, Kabagsumda Polres Jajaran Polda Sulteng,
perwakilan Polwan jajaran Polda Sulteng dan peserta Sosialisasi Konsep Dasar
Gender Dan Pengarusutamaan Gender.
Dalam sambutan Kapolda Sulteng yang
di bacakan oleh Wakapolda Sulteng yang isinya yaitu Keadilan gender merupakan
salah satu isu Internasional yang pada dasarnya bertujuan untuk memperjuangkan
kesetaraan gender dan keadilan disegala bidang, baik di bidang hukum politik,
ekonomi dan sosial budaya, agar
laki-laki dan perempuan dapat menikmati hasil dan manfaat pembangunan yang
sama, keadilan dibidang gender akan terwujud jika laki-laki dan perempuan
memiliki kedudukan yang sama dalam memperoleh akses dan kontrol terhadap sumber
pembangunan di segala bidang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar