Satgas Ops Tinombala 2018 Bersama Bhabinkamtibmas Desa Tokorondo Hadiri Acara Halal Bihalal Masyarakat Desa Tokorondo
Tribrtanewspoldasulteng.com - Masih dalam suasana Lebaran,Masyarakat desa Tokorondo kec.Poso Pesisir bersama Aparat desa setempat melaksanakan Halal Bihalal yang dirangkaikan dengan lebaran ketupat dengan tujuan menjalin tali silaturahim (jumat 22/6/18).
Kali ini Bhabinkamtibmas Desa Tokorondo Brigadir Nurlan bersama Personil Brimob maupun Subsatgas Sabhara Polda Sulteng yang terlibat Operasi Satgas Tinombala 2018 menghadiri halal bihalan , Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Poso, Ir. T. Samsuri, M.Si,Dandim 1307 Poso, LETKOL INF. Dody Hadi Triyono, S.Sos,Kabagren Polres Poso, AKP Mulyadi,Anggota DPRD Poso Iskandar Lamuka dan . Gafar Patu Camat Poso Pesisir, Muhlis Dullah, SH,Danramil Poso Pesisir, KAPTEN INF. JAYADI,Kapolsek Poso Pesisir, IPTU Kukuh Edi Purwanto,Ketua FKPPPI Poso, Ibu Agustin Sigilipu ,Kanit Binmas Sek Poso Pesisir, IPDA Andi Cakra,
Kegiatan ini dilaksanakan guna mempererat tali silaturahmi yang baik antara masyarakat desa Tokorondo dan pemerintah desa maupun satgas ops tinombala sehingga terjalin sinergitas dan solidaritas yang berjalan dengan baik.
Dalam sambutan Kepala desa Tokorondo UMAR DG. SITUJU menyampaikan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan bertujuan untuk mempererat hubungan Silatrurahmi serta untuk memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.”ucap Kepala desa Tokorondo
Wakil Bupati Menambahkan bahwa mengajak kepada seluruh warga agar jangan membesar besarkan perbedaan dan lebih memperkuat tali silaturahmi antar umat beragama dan antar umat seagama serta saling memaafkan atas kesalahan kesalahan yang pernah terjadi, mari kita bersama-sama menjaga kesatuan NKRI terutama di wilayah Kab.Poso Khususnya Kec.Poso Pesisir sehingga terciptanya situasi yang aman dan kondusif.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar