Senin, 26 Oktober 2015

K9 Dit Sabhara Polda Sulteng

Untuk mendukung tugas – tugas Kepolisian Polda Sulawesi Tengah di bawah Direktorat Sabhara mempunyai Unit K9. K9 yang berasal dari bahasa Yunani Canine memiliki arti taring dan menjadi nama secara universal untuk anjing – anjing yang memiliki kemampuan khusus untuk membantu tugas- tugas Kepolisian dengan sebutan K9.

Unit K9 yang dimiliki oleh Dit Sabhara Polda Sulteng merupakan jenis anjing impor dari berbagai jenis dan kemampuan yang dimiliki. Anjing jenis Mallinois sejumlah 7 ekor dengan kemampuan SAR (search and resque), Lacak Umum dan Deteksi bahan Peledak, Anjing Jenis Labrador sebanyak 4 ekor dengan kemampuan melacak narkoba dan deteksi bahan peledak, Jenis Ducht Silver berjumlah 1 ekor dengan kemampuan pelacakan umum dan deteksi bahan peledak. Jenis Black helder 1 ekor dengan kemampuan lacak umum dan jenis Roitweller 1 ekor dengan kemampuan pengendalian massa.

Senin (25 / 10 /2015 ) Bid Humas Polda Sulteng berkunjung ke Dit Sabhara Polda Sulteng untuk melihat Unit Satwa Dit Sabhara. Para personil Unit satwa pada kesempatan tersebut tampak sedang melatih dan merawat anjing K9 yang dimiliki. Terhadap K9 dilaksanakan secara rutin perawatan dan  pelatihan. Hal ini dilakukan untuk menjaga kemampuan dan meningkatkan kemampuan yang dimiliki oleh K9 tersebut. “ Setiap harinya anjing K9 di rawat dan dilatih untuk menjaga dan memelihara kemampuan yang dimiliki “ Jelas Aipda Felix salah seorang pawang anjing unit Satwa K9 Dit Sabhara Polda Sulteng.

Dalam mendukung tugas – tugas kepolisian K9 dilibat dalam tugas – tugas rutin Kepolisian seperti melaksanakan pengamanan unjuk rasa kenaikan BBM beberapa waktu yang lalu. Termasuk dalam mencari korban – korban mutilasi yang dilakukan oleh Santoso Cs di Pegunungan Batu Rite Kec. Sausu Kabupaten Parimo.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar